3 Contoh Undangan Maulid Nabi Muhammad Saw, Tanggal 27 atau 28 September 2023 , 1445 Hijriyah

15 September 2023, 15:15 WIB
ilustrasi Contoh Undangan Maulid Nabi Muhammad Saw /Freepik/

PORTAL PURWOKERTO - Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H pada 12 Rabiul Awal hijriah jatuh tanggal 27 September, namun Kementrian Agama mengeluarkan pengengumuman jika perayaan maulud Nabi dilaksanakan  pada tanggal 28 September 2023.

Untuk merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW, maka panitia perlu membuat undangan untuk tanggal 28 September 2023

Siapa saja yang akan diundang dalam acara Maulid Nabi, bisa warga, jamaah pengajian, siswa sekolah guru dan lainnya. Bagaimana cara membuat undangan simak 3 contoh undangan maulid nabi.

Setiap Maulid Nabi, masyarakat menggelar perayaan dalam bentuk pengajian, santunan yatim piatu, pawai.

Baca Juga: Susunan Acara Maulid Nabi 2023 Lengkap Teks MC Maulid Nabi dan Ceramah tentang Maulid Nabi, Langsung Print!

Tahun ini perayaan Maulid Nabi akan dilaksanakan pada tanggal 28 September 2023 sesuai dengan ketentuan Kementrian Agama (Kemenag)

Berikut 3 contoh undangan Maulid Nabi 2023 untuk warga, jamaah masjid dan undangan yang disebar melalui Grup Whatsapp

Contoh 1

2. Kop Surat
Kepada, Yth Bapak/Ibu
Di Tempat
Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunianya kepada kita semua. Sholawat serta salam semoga tetap tercurah kepada baginda Nabi Rasulullah SAW beserta keluarga, sahabat, dan para pengikutnya.

Kami selaku panitia Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H Masjid Darussalam mengundang Bapak / Ibu, untuk menghadiri acara Tabligh Akbar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, yang Insyaallah: akan dilaksanakan pada :

Baca Juga: Undangan Maulid Nabi Muhammad, Contoh Undangan Surat Maulud di Masjid Sekolah, Rumah, Undangan Maulid Lewat WA

Hari dan Tanggal : Rabu, 28 September 2023
Waktu : Pukul 08.30 s.d. Selesai
Tempat : Masjid Darussalam Kota Purwokerto
Acara : Ceramah Agama Ustad Abdul Somad

Demikian isi surat undangan dari kami. Besar harapan kami agar Bapak/Ibu dapat menghadirinya. Atas perhatiannya, kami ucapkan Terima kasih.

Wassalamu' alaikum Wr. Wb.

Purwokerto, 28 September 2023
Ketua Panitia Sekretaris

Muhammad Ikhsan

Baca Juga: Libur Maulid Nabi 2023 Total 2 Hari? Beneran Ada Cuti Bersama Tanggal 29 September 2023? Cek SKB 3 Menteri
Contoh 2
Surat Undangan Maulid Nabi di Sekolah

Cop sekolah
Purwokerto, tanggal, bulan 2023
No. Surat : misal 100/Sekolah/10/2022
Perihal : Undangan
Lampiran : -

Kepada Yth. Siswa/Siswi Sekolah

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Melalui surat undangan ini, kami selaku panitia mengundang Bapak Kepala Sekolah, guru, seluruh siswa serta karyawan sekolah (nama sekolah) untuk menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2023

Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad tahun 2023 ini dengan tema “Teladan Nabi Muhammad SAW di Zaman Informasi Global” yang akan diselenggarakan pada :

Tanggal: 28 September 2023
Waktu: Pukul 10.00 sampai dengan selesai
Tempat: Tempat Acara

Berikut susunan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw.
1. Pembukaan dan sambutan
2. Pembacaan Al Quran
3. Tausiah tentang kehidupan Rasulullah saw
4. Persembahan puisi
5. Ceramah inspiratif
6. Doa bersama

Baca Juga: Kata Kata Ucapan Maulid Nabi 2023, Menyentuh Hati untuk Peringati Hari Kelahiran Nabi Muhammad SAW

Bersama surat ini kami mengundang Bapak/Ibu untuk menghadiri acara yang penuh dengan keberkahan, kebersamaan dan rahmat.

Sebagai umat Islam, perlu kiranya kita untuk merenungkan serta mengambil hikmah dan menerapkan keteladanan Nabi yang mulia Muhammad Saw. pembawa rahmat alam semesta dan dalam kehidupan kita sehari hari.

Terima kasih atas perhatiannya dan kehadiran bapak/ibu.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Nama

(Panitia Acara Maulid Nabi di Sekolah)

3.Contoh surat undangan Maulid Nabi di rumah yang dikirim melalui WA (Whatsapp)

Purwokerto, tanggal bulan 023

Perihal : Undangan

Kepada Yth Bapak Ibu Warga ......

Assalamualaikum Wr Wb


Dengan hormat, sehubungan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di lingkungan xxx, kami panitia hendak bermaksud mengadakan kegiatan dalam bentuk Santunan Anak Yatim yang akan dilaksanakan pada.

Baca Juga: Cuti Bersama Maulid Nabi 2023 di SKB 3 Menteri Tanggal Berapa? Cek 1 Mulud 2023 Jatuh pada Tanggal Berapa

Hari/tanggal : acara

Waktu : acara

Tempa : rumah atau Masjid

Besar harapan kami agar bapak/ibu berkenan hadir dalam acara ini.

Terimakasih.

Wassalamualaikum Wr Wb

(Nama)

Ketua Panitia Maulid Nabi
Itulah contoh undangan kegiatan Maulid Nabi 28 September 2023/1445.***

Editor: Eviyanti

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler