Tim SAR Cilacap Temukan Korban Kedua yang Tenggelam di Dermaga Kutawaru

- 22 Februari 2022, 15:08 WIB
Tim SAR gabungan mengevakuasi korban kedua yang tenggelam di sekitar Dermaga Kutawaru, Kecamatan Cilacap Tengah, Selasa, 22 Februari 2022
Tim SAR gabungan mengevakuasi korban kedua yang tenggelam di sekitar Dermaga Kutawaru, Kecamatan Cilacap Tengah, Selasa, 22 Februari 2022 /dok Basarnas Cilacap

PORTAL PURWOKERTO – Tim SAR gabungan kembali menemukan satu korban tenggelam di Sungai Bengawan Donan, sekitar Dermaga Kutawaru, Kecamatan Cilacap Tengah, Kabupaten Cilacap, Selasa 22 Februari 2022.

Korban kedua yang ditemukan Tim SAR gabungan yakni Tomi Hasan (11) dalam keadaan meninggal dunia.

Jasad Tomi ditemukan Tim SAT gabungan pada sekitar pukul 13.00 WIB atau pada hari kedua pencarian.

Baca Juga: Satu dari Tiga Anak Tenggelam di Dermaga Kutawaru Cilacap Ditemukan Tim SAR

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap I Nyoman Sidakarya mengatakan jika jasar Timi Hasan ditemukan di tim sar gabungan yang sedang melakukan penyisiran di atas permukaan laut menggunakan perahu jukung.

“Korban atas nama Tomi Hasan ditemukan pada Selasa pukul 13.00 WIB, sekitar 5 km dari lokasi kejadian ke arah hulu dalam keadaan meninggal dunia,” ujarnya.

Tim SAR gabungan langsung melakukan evakuasi terhadap jasad Tomi Hasan, dan selanjutnya dibawa ke rumah duka.

Baca Juga: Tim SAR Gabungan Temukan Warga Patikraja yang Tenggelam di Sungai Logawa dalam Keadaan Meninggal

Tim SAR gabungan melanjutkan pencarian, karena masih ada satu orang korban yang belum ditemukan, yakni atas nama Zaki (11).

Sebelumnya di kabarkan tiga anak berusia 11 tahun tengeglam dan hilang di sekitar Dermaga Jook Kutawaru, Kecamatan Cilacap Tengah pada Senin, 21 Februari 2022 sekitar pukul 16.30 WIB.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Basarnas Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x