Toleransi, Sholat Idul Adha Pertama di Menara Teratai Purwokerto, Suster Gereja Bantu Arahkan Warga

- 10 Juli 2022, 11:21 WIB
Toleransi, Sholat Idul Adha Pertama di Menara Teratai Purwokerto, Suster Keuskupan Purwokerto Bantu Arahkan Warga
Toleransi, Sholat Idul Adha Pertama di Menara Teratai Purwokerto, Suster Keuskupan Purwokerto Bantu Arahkan Warga /Portal Purwokerto/Eviyanti

 

PORTAL PURWOKERTO – Sholat Idul Adha pertama di Menara Teratai Purwokerto digelar pada Minggu, 10 Juli 2022.

Pertama kali digelar, sebuah pemandangan indah toleransi beragama. Sejumlah suster gereja keuskupan Purwokerto membantu arahkan warga.

Bupati Banyumas Achmad Husein memimpin sholat Idul Adha 2022 yang digelar di Menara Teratai.

Pelaksanaan sholat Idul Adha di Menara Teratai ini mengikuti hasil sidang isbat yang sudah ditetapkan pemerintah.

Baca Juga: Idul Adha 2022, Desa di Banyumas Bagikan Daging Dalam Bungkus Daun Jati! Edukasi Pentingnya Ramah Lingkungan

Pertama kali digelar, sholat Idul Adha ini diikuti oleh ribuan masyarakat Banyumas. Tepatnya sholat digelar di area parkir Menara Teratai.

Sebelumnya, sholat Idul Adha biasa dilaksanakan di Masjid Agung Baitussalam atau Alun alun Purwokerto.

Imam pada pelaksanaan sholat Idul Adha tahun 2022 ini dipimpin oleh KH Makmum Al Kahfi yang merupakan pengaruh Pondok Pesantren Al-Husaeni Rejasari Purwokerto.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x