Keren! Kilang Pertamina Cilacap Borong 7 Penghargaan ENSIA Awards 2023, Apa Saja?

- 16 Agustus 2023, 13:11 WIB
Kilang Pertamina Cilacap Borong 7 Penghargaan ENSIA Awards 2023
Kilang Pertamina Cilacap Borong 7 Penghargaan ENSIA Awards 2023 /dok Pertamina Cilacap

PORTAL PURWOKERTO – PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap kembali mencatat prestasi dengan memborong 7 penghargaan pada ajang Environmental and Social Innovation Awards atau ENSIA 2023.

Penganugerahan penghargaan yang diselenggarakan oleh PT Sucofindo itu dihelat di Gumaya Tower Hotel, Semarang, Jawa Tengah, Kamis 10 Agustus 2023.

Penghargaan langsung diberikan oleh Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Alue Dohong beserta Dirjen Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan KLHK, Sigit Reliantoro kepada Officer CSR & SMEPP PT KPI RU IV, Aditya Anung Dwi Nugroho dan Pjs. Section Head Environment HSSE RU IV, Vanny Apdila Restisha. Disaksikan pula oleh Ketua Dewan Proper, Prof. Sudharto.

Baca Juga: Catat! 6 Perusahaan Raksasa Cilacap: Kilang Minyak Terbesar Asia Tenggara Sampai Pemasok Energi Jawa Bali

Berikut 7 penghargaan yang diborong Pertamina Cilacap:

- Predikat PLATINUM diberikan untuk 3 bidang, masing-masing

1. Bidang Energi: berupa teknologi fasilitas injeksi chemical di unit Paraxylene

2. Bidang Emisi: penggunaan Sistem Secondary Selective Double Feeder pada Sinergi RU IV Cilacap dan PLN

3. Limbah Non B3: yakni pengolahan sampah an-organik menjadi minyak plastik.

Baca Juga: Pertamina Lepas Liarkan 200 Tukik Penyu Lekang di Pantai Pangandaran, Ada Prabowo Subianto, Susi Pudjiastuti

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x