Rute Kentongan Purwokerto 2023, Kamis 14 September Malam Ada Konser Dewa, Lewat Sini Biar Gak Macet

- 10 September 2023, 11:09 WIB
ilustrasi pawai kentongan. Rute Kentongan Purwokerto 2023, Kamis 14 September Malam Ada Konser Dewa, Lewat Sini Biar Gak Macet
ilustrasi pawai kentongan. Rute Kentongan Purwokerto 2023, Kamis 14 September Malam Ada Konser Dewa, Lewat Sini Biar Gak Macet /Youtube Harryfun channel/

PORTALPURWOKERTO - Kentongan Purwokerto di tahun 2023 akan diselenggarakan sesuai jadwal yakni Kamis 14 September 2023 mendatang. Acara kentongan Purwokerto mulai dari pukul 19.00 WIB.

Bupati Banyumas Ir Achmad Husein mengumumkan akan ada 11 grup kentongan terbaik dari kabupaten Banyumas yang bakal tampil di jalan.

Adapun rute Kentongan ini bermula dari Alun-alun kota Purwokerto menuju perempatan Srimaya.

Baca Juga: Ribuan Pasukan Rehwondo Kawal Ogoh Ogoh Hanoman Raksasa di Kendalisada Art Festival 2023, Disertai 5 Gunungan

Sehingga sepanjang jalan Jenderal Sudirman dari perempatan Srimaya sampai alun-alun akan padat oleh masyarakat dan penonton.

Di waktu yang sama, di GOR Satria juga tengah berlangsung konser yang mendatangkan grup band papan atas yakni Dewa.

Bagi Anda yang hendak melintas ke kota Purwokerto pada Kamis 19 September 2023 sebaiknya hindari ruas jalan Jenderal Soedirman dan Prof Soeharso karena akan dipadati kendaraan.

Baca Juga: Jadwal Banyumas Kentongan Night Parade 2023, Pawai Kentongan Alun Alun Purwokerto hingga Perempatan Srimaya

Bagi yang ingin melintas kota Purwokerto dari arah Banyumas bisa memilih jalan Gerilya Timur untuk menghindari kemacetan di area GOR Satria.

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x