Jumlah TPS Cilacap 5.964, Jamin Keamanannya Polresta Siapkan Personel Sebanyak INI

- 7 Februari 2024, 18:06 WIB
Simulasi pengamanan unjuk rasa Pemilu Polresta.*
Simulasi pengamanan unjuk rasa Pemilu Polresta.* /Ady Purwadi/Portal Purwokerto

 

PORTAL PURWOKERTO - Jumlah TPS (Tempat Pemungutan Suara) di Kabupaten Cilacap untuk Pemilu 14 Februari 2024 ini termasuk yang paling banyak kedua di Jateng setelah Brebes.

Data Komisi Pemilihan Umum Cilacap menyebut total jumlah TPS Pemilu 2024 ini sebanyak 5.964.

Banyaknya jumlah TPS ini secara otomatis mempengaruhi personil pengamanan untuk mengawal proses pencoblosan.

Lalu berapa jumlah personil dari Polresta Cilacap yang bakal dikerahkan? dan unsur lainnya apa saja?

Baca Juga: Mahasiswa Cipayung Plus dan BEM Seluruh Cilacap Gelar Deklarasi Pemilu Damai 2024

Kapolresta Cilacap Kombes Pol Ruruh Wicaksono menyebut, untuk pengamanan seluruh TPS di wilayahnya bakal dikerahkan lebih dari 500 personil.

"Kami mengerahkan sekitar 500 personel untuk mengamankan sekitar 6.000 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di Kabupaten Cilacap," kata Kapolres disela acara Deklarasi Pemilu Damai 2024 di Pendopo Kabupaten Rabu, 7 Februari 2024.

Namun menurutnya, jumlah ini belum termasuk unsur pengamanan lain yang terlibat.

Diantaranya dari TNI, Linmas, Satpol PP dan lainnya. Dimungkinkan pengamanan swadaya masyarakat juga ikut terlibat seperti anggota Pokdar yang ada di tiap lingkungan RT maupun RW.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x