Warga Rawaapu Cilacap Tenggelam di Sungai Cintanduy, Gegara Bebek, Ini Kronologinya

- 15 Maret 2024, 05:22 WIB
Tim SAR gabungan melakukan penyisiran di Sungai Citanduy untuk menjadi warga Rawaapu, Patimuan yang dikabarkan tenggelam, Kamis 14 Maret 2024.*
Tim SAR gabungan melakukan penyisiran di Sungai Citanduy untuk menjadi warga Rawaapu, Patimuan yang dikabarkan tenggelam, Kamis 14 Maret 2024.* /dok Basarnas Cilacap

PORTAL PURWOKERTO - Kuswanto (40) warga Desa Rawaapu, Kecamatan Patimuan, Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah, sedang dalam pencarian Tim SAR gabungan karena tenggelam di Sungai Citanduy.

Pemancing ini tenggelam di Sungai Citanduy pada Kamis,14 Maret 2024 sore.

Tim SAR gabungan masih melakukan pencarian terhadap Kuswanto sejak Kamis malam.

Kepala Kantor Pencarian san Pertolongan Cilacap, Adah Sudarsa mengayakan jika Basarnas Cilacap mendapat informasi adanya orang tenggelam di Sungai Citanduy pada Kamis, aekitat pukul 14.20 WIB.

Baca Juga: Nelayan Cilacap yang Tenggelam di Nusakambangan Ditemukan Tewas, Ditemukan Didekat Kapal Tongkang

"Saat itu korban sedang memancing bersama rekannya di sungai, lalu dia melihat ada orang yang membuang bebek di sungai," ujarnya.

Melihat ada orang yang membuang bebek, membuat Kuswanto pun ingin mendapatkan bebek tersebut.

"Korban menceburkan diri dan mengejar bebek tersebut. Setelah mendapat dua ekor, korban menepi untuk menaruh bebek itu, lalu dia berenang kembali ke tengah sungai," katanya.

Kuswanto kembali berenang ke tengah sungai untuk mengambil bebek lainnya.

"Diduga alami kelelahan saat akan menepi, korban terlihat tenggelam. Temannya yang melihat pun meminta bantuan warga sekitar," kata Adah.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Basarnas Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x