Alun-Alun Purwokerto Jadi Lokasi Sholat Idul Adha 2024, Cek Jam Berapa Dimulai

- 16 Juni 2024, 07:11 WIB
Alun-alun Purwokerto akan jadi lokasi sholat Idul Adha 2024 pada 17 Juni 2024, cek mulai jam berapa. *
Alun-alun Purwokerto akan jadi lokasi sholat Idul Adha 2024 pada 17 Juni 2024, cek mulai jam berapa. * /Portal Purwokerto/IG Ir Achmad Husein

PORTAL PURWOKERTO- Sholat Idul Adha 1445 H yang bertepatan dengan tanggal 17 Juni 2024 dilaksanakan di berbagai wilayah di Indonesia termasuk yang akan digelar Pemkab Banyumas.

Alun-alun Purwokerto akan menjadi salah satu lokasi sholat Idul Adha 2024 di Purwokerto yang diprediksi akan dipenuhi warga masyarakat sekitar.

Jam berapa sholat Idul Adha 2024 di Alun-alun Purwokerto dimulai? Melalui surat undangan Pemkab Banyumas, para OPD dan Pj Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro akan hadir dalam pelaksanaan sholat Idul Adha tersebut.

Dalam keterangannya, pelaksanaan sholat Idul Adha 2024 di Alun-alun Purwokerto mulai digelar pada pukul 05.30 WIB.

Baca Juga: Lokasi Sholat Idul Adha 2024 di Purwokerto dan Sekitarnya, Idul Adha 1445 H Jatuh pada Tanggal Ini

Bagaimana dengan lokasi sholat Idul Adha Muhammadiyah? Dimana saja yang menggelar sholat Idul Adha 1445 H pada Senin 17 Juni 2024?

Salah satu lokasi yang akan dibuka untuk sholat Idul Adha di tahun ini adalah di lapangan Universitas Muhammadiyah Purwokerto di kampus 1 Jalan Ahmad Dahlan.

Selain itu, lapangan Masjid At Tajdiid di Kampus 2 UMP juga akan digelar sholat Lebaran Haji 2024 ini.

Di sekitaran Klinik Pratama Unsoed Purwokerto juga digelar sholat Idul Adha pada Senin pagi besok. Begitu pula di wilayah Menara Teratai Purwokerto.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah