Daftar DTKS Kemensos Go Id untuk Daftar PKH Online 2022 Lewat HP, Bisa Dapat Rp3 Juta Per Tahun!

- 24 Februari 2022, 12:03 WIB
Daftar DTKS Kemensos Go Id untuk Daftar PKH Online 2022 Lewat HP, Bisa Dapat Rp3 Juta Per Tahun!
Daftar DTKS Kemensos Go Id untuk Daftar PKH Online 2022 Lewat HP, Bisa Dapat Rp3 Juta Per Tahun! /Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Bagaimana daftar DTKS Kemensos Go Id untuk dapat manfaat daftar PKH online 2022 lewat HP?

DTKS adalah singkatan dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial, sedangkan PKH adalah singkatan dari Program Keluarga Harapan yang merupakan bantuan sosial dari pemerintah untuk mengentaskan kemiskinan.

Untuk mendapatkan PKH, seseorang harus terlebih dahulu terdaftar dalam DTKS, kemudian ditetapkan sebagai KPM, yaitu Keluarga Penerima Manfaat.

Dengan terdaftar di DTKS dan ditetapkan sebagai KPM, maka keluarga tersebut berhak untuk mendapatkan sejumlah bantuan sosial bansos dari pemerintah.

Bantuan sosial tersebut dapat berupa uang tunai dengan total jutaan rupiah ataupun dalam bentuk sembako.

Daftar DTKS dapat dilakukan melalui HP saja dengan cara mengunduh atau download aplikasi CEK BANSOS yang terdapat di Playstore. 

Pastikan aplikasi tersebut berasal dari Kementerian Sosial Republik Indonesia dan bukan merupakan aplikasi palsu.

Anda perlu menyiapkan KTP dan Kartu Keluarga sebelum daftar DTKS melalui HP. Fotolah KTP Anda menggunakan HP sebagai data ketika mengisi aplikasi CEK BANSOS.

Daftar DTKS Kemensos.go.id 2022 juga dapat dilakukan untuk daftar PKH online untuk membantu mensejahterakan keluarga.

Halaman:

Editor: Lasti Martina


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x