Harga Emas Hari Ini 21 Maret 2024, ANTAM Naik Rp20 Ribu Per Gram Usai Penetapan Hasil Pemilu 2024

- 21 Maret 2024, 12:30 WIB
Harga Emas Hari Ini 21 Maret 2024, ANTAM Naik Rp20 Ribu Per Gram Usai Penetapan Hasil Pemilu 2024
Harga Emas Hari Ini 21 Maret 2024, ANTAM Naik Rp20 Ribu Per Gram Usai Penetapan Hasil Pemilu 2024 /Basri Marzuki/Antara Foto/

PORTAL PURWOKERTO - Cek harga emas hari ini Kamis, 21 Maret 2024, Antam naik Rp20 ribu per gram usai penetapan hasil Pemilu 2024.

Sehari sebelumnya, pada Rabu 20 Maret 2024, harga emas batangan Antam berada pada posisi Rp 1.199.000 per gram. Kemudian, sekitar pukul 22.00 WIB, KPU menetapkan hasil Pemilu 2024.

Berdasarkan perhitungan surat suara yang masuk dari 38 provinsi di Indonesia, Presiden terpilih periode 2024-2029 adalah Prabowo Subianto dan Wakil Presidennya adalah Gibran Rakabuming.

Usai penetapan hasil Pemilu 2024, harga emas mengalami kenaikan sebesar Rp 20.000 menjadi Rp1.219.000 per gram, seperti yang dikutip dari laman Logam Mulia.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini Naik Rp6000 Pada 17 Februari 2024, Akhir Pekan Menguat, Cek Antam UBS Pegadaian Hari Ini

Sementara, untuk harga buy back atau jual kembali emas batangan ini berada pada posisi Rp 1.111.000 per gram karena kena potongan pajak sesuai PMK No. 34/PMK.10/2017.

Harga emas Antam per Kamis, 21 Maret 2024:

- 0,5 gram: Rp659.500

- 1 gram: Rp1.219.000

Halaman:

Editor: Galih Prabashinta P.P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x