Bacaan Surat Yusuf Ayat 4 dalam Tulisan Arab, Latin, dan Terjemahan, Benarkah Untuk Memikat Lawan Jenis?

7 September 2022, 05:42 WIB
Bacaan Surat Yusuf Ayat 4 dalam Tulisan Arab, Latin, dan Terjemahan, Benarkah Untuk Memikat Lawan Jenis? /Pexels/Thirdman/

PORTAL PURWOKERTO - Ini bacaan surat Yusuf ayat 4 dalam tulisan Arab dan latin serta terjemahannya serta keistimewaannya.

Beberapa waktu belakangan ramai yang menyebutkan amalan untuk membaca surat Yusuf ayat 4 untuk memikat lawan jenis, benarkah demikian?

Berikut adalah penjelasan kandungan dari surat Yusuf ayat 4 sesuai dengan yang ada pada kitab suci Al-Qur'an.

Ada banyak paham untuk mengamalkan surat Yusuf ayat 4 ini dengan berbagai tujuan.

Baca Juga: Surat Al Waqiah Pembuka Pintu Rezeki Ayat Berapa? INI Waktu Mustajab untuk Berdoa agar Dikabulkan

Pada artikel ini akan dijelaskan juga apakah surat Yusuf ayat 4 ini memang bisaa menjadi suatu amalan untuk memikat lawan jenis.

Surat Yusuf ayat 4 adalah surat yang memberikan keterangan tentang mimpi Nabi Yusuf saat masih kecil.

Surat ini termasuk dalam surat Makkiyah karena turun di kota Makkah kecuali ayat 1, 2, 3, dan 7 yang turun di Madinah.

Arti dari surat Yusuf ayat 4 ini adalah cerita tentang mimpi Nabi Yusuf yang luar biasa.

Baca Juga: Bacaan Doa Setelah Membaca Surat Al Waqiah, Amalkan Rutin Dihindarkan dari Kemiskinan

Dikisahkan bahwa saat itu ia bermimpi melihat 11 bintang, matahari, dan bulan bersujud kepadanya.

Berkut ini adalah bacaan surat Yusuf ayat 4 dalam tulisan Arab, latin dan terjemahan.

إِذْ قَالَ يُوسُفُ لِأَبِيهِ يَا أَبَتِ إِنِّي رَأَيْتُ أَحَدَ عَشَرَ كَوْكَبًا وَالشَّمْسَ وَالْقَمَرَ رَأَيْتُهُمْ لِي سَاجِدِينَ

 

 (Idz qoola yuusufu li,abiihi yaa abati innii ro,aitu ahada ‘asyaro kaukabaw wasy syamsa wal qomaro ro,aituhum lii saajidiin)

Baca Juga: Surat Al Maidah Ayat 48 Latin, Arab dan Artinya Lengkap, Wa Anzalnaa Ilaikal Kitaaba Bil Haqqi

Artinya:

(Ingatlah), ketika Yusuf berkata kepada ayahnya: “Wahai ayahku, sesungguhnya aku bermimpi melihat sebelas bintang, matahari dan bulan; kulihat semuanya sujud kepadaku”. (QS. Yusuf: 4)

Poin pertama dari kandungan surat Yusuf ayat 4 adalah kisah Nabi Yusuf saat masih kecil.

Rasulullah SAW menceritakan kisah Nabi Yusuf agar bisa dipetik hikmahnya untuk umat.

Baca Juga: Tulisan Arab, Latin dan Artinya Wa Anzalnaa Ilaikal Kitaaba Bil Haqqi, Surat Al Maidah Ayat 48

Diketahui ayah Nabi Yusuf 'alaihis salam adalah Nabi Yakub 'alaihis salam dan merupakan keturunan dari Nabi Ibrahim 'alaihis salam.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam mensabdakan kemuliaan nasab Nabi Yusuf.

 الْكَرِيمُ ابْنُ الْكَرِيمِ ابْنِ الْكَرِيمِ ابْنِ الْكَرِيمِ يُوسُفُ ابْنُ يَعْقُوبَ بْنِ إِسْحَاقَ بْنِ إِبْرَاهِيمَ – عَلَيْهِمُ السَّلاَمُ

Orang mulia anak orang mulia anak orang mulia anak orang mulia adalah Yusuf bin Ya’qub bin Ishaq bin Ibrahim ‘alaihimus salam. (HR. Bukhari).

Baca Juga: Bacaan Lengkap Surat Al Kahfi Ayat 1-10 Latin dan Artinya, Terlindungi dari Fitnah Dajjal

Dalam surat Yusuf ayat 4 disebutkan kalau Nabi Yusuf 'alaihis salam mimpi melihat 11 bintang, matahari , dan bulan bersujud kepadanya.

Ini adalah mimpi yang luar biasa bagi seorang anak kecil. Ibnu Katsir menjelaskan bahwa 11 bintang adalah saudaranya, matahari dan bulan adalah ayah ibunya.

Mimpi tersebut akhirnya menjadi kenyataan empat puluh tahun kemudian, Nabi Yusuf mempersilakan kedua orang tuanya untuk menduduki kursi singgasananya, sedangkan seluruh saudaranya ada di hadapannya.

Lalu bagaimana dengan keyakinan beberapa orang yang mengamalkan surat Yusuf ayat 4 ini untuk memikat lawan jenis?

Baca Juga: Fala Taqul Lahuma Uffin Arti Potongan Ayat Surat AL Isra Ayat 23 Arab, Latin, Terjemahan

Buya Yahya yang pernah ditanya tentang manfaat membaca Surat Yusuf di malam Jumat untuk membuat lawan jenis terpikat, beliau menjelaskan bahwa hal itu bukan tujuan membaca Al-Qur’an.

Dalam membaca Al-Qur'an hendaknya tidak dengan tujuan lain kecuali hanya mengharapkan ridho dari Allah SWT.

Demikian bacaan surat Yusuf ayat 4 dalam tulisan Arab, latin, dan terjemahannya lengkap.***

Editor: Yulia Pramuninggar

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler