Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 18 Januari 2023: Weton, Neptu, Wuku, Peristiwa Penting dan Hari Baik Primbon Ja

17 Januari 2023, 10:02 WIB
Ilustrasi Weton, Neptu, Wuku, Peristiwa Penting,Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 18 Januari 2023: /Pixabay/Larisa Koshkina

PORTAL PURWOKERTO - Kalender Jawa hari ini tanggal 18 Januari 2023. Simak weton, neptu, wuku, peristiwa penting dan hari baik menurut Primbon Jawa.

Kalender Jawa hari ini tanggal 18 Januari 2023 berada dalam pertengahan bulan Januari. Weton neptu, dan wuku apakah yang ada di pertengahan bulan Januari ini? Cek juga apakah hari ini termasuk hari baik menurut Primbon Jawa.

Kalender Jawa ini sudah digunakan oleh masyarakat Jawa dan tertuang dalam kitab Primbon Jawa. Hitungan weton, neptu, dan wuku hari ini tanggal 18 Januari 2023 digunakan untuk menghitung hari baik di kalender Jawa.

Berikut pembahasan mengenai kalender Jawa hari ini tanggal 18 Januari 2023 lengkap dengan weton, neptu, wuku, peristiwa penting, dan hari baik menurut Primbon Jawa.

Kalender Jawa Tanggal 18 Januari 2023

Kalender Jawa tanggal 18 Januari 2023 kali ini akan membahas mengenai weton, neptu, dan wuku beserta hari baik menurut Primbon Jawa. Weton adalah hari kelahiran dalam Kalender Jawa, sedangkan neptu adalah jumlah pasaran hari kelahiran.

Baca Juga: Weton Selasa Pon di Kalender Jawa Tanggal 17 Januari 2023, Pandai Bicara dan Karismatik, Namun di Kesehatan

Weton dan neptu ini erat kaitannya dengan wuku yang merupakan bagian dari suatu siklus dalam penanggalan Jawa dan Bali. Wuku ini berumur tujuh hari dan memiliki nama tersendiri.

Tanggal 18 Januari 2023 merupakan hari Rabu bertepatan dengan tanggal hijriyah 25 Jumadil Akhir 1444 H. Dalam kalender Jawa hari ini memiliki tanggal yang berbeda dengan tanggal internasional dan tanggal hijriyah.

Kalender Jawa hari ini tanggal 18 Januari 2023 adalah tanggal 25 Jumadil Akhir 1956 Ehe -tahun Jawa. Hitungan weton, neptu dan wuku dalam kalender Jawa adalah sebagai berikut.

Tanggal 18 Januari 2023 atau tanggal 25 Jumadil Akhir 1956 Ehe di kalender Jawa bertepatan dengan pasaran Jawa Wage dengan weton Rabu Wage.

Tanggal 18 Januari 2023 di kalender Jawa mempunyai hitungan neptu 11. Jumlah ini didapat dari hari Rabu 7 dan pasaran wage 4. Weton Rabu Wage memiliki watak yang sudah tertuang dalam kitab Primbon Jawa.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari Ini Selasa 17 Januari 2023 Lengkap Dengan Weton, Neptu, Wuku, Hari Baik ,Peristiwa Penting

Adapun wuku hari ini tanggal 18 Januari 2023 berada dalam Wuku Langkir. Wuku Langkir merupakan wuku ketiga belas dalam hitungan weton adat Jawa yang sudah tertulis pada serat Centhini jilid awal.

Dari penjelasan di atas, maka bisa dilihat hari ini di kalender Jawa adalah tanggal 25 Jumadil Akhir 1956 Ehe, weton Rabu Wage neptu 11 dan wuku Langkir.

Watak Weton Rabu Wage

Dalam kitab Primbon Jawa setiap weton memiliki watak yang berbeda. Watak ini sudah dititeni oleh para leluhur dan dipakai untuk memprediksi kehidupan seseorang di masa depan.

Kalender Jawa hari ini tanggal 18 Januari 2023 memiliki weton Rabu Wage. Weton ini memiliki keistimewaan seperti weton lain pada umumnya.

Hari pasaran kelahiran 18 Januari 2023 adalah Rabu Wage neptu 11 dan wuku Langkir. Menurut Primbon Jawa, weton Rabu Wage digambarkan sebagai Pancasuda Sumur Sinaba atau sosok yang memiliki wawasan luas dan menjadi tujuan orang lain ketika ingin bertanya.

Wataknya sombong keras kepala, kurang perhitungan, pendiriannya kuat dan memiliki pendirian, serta pemberani dalam kebenaran. Sangat mudah menyelesaikan pekerjaan yang dianggap sulit oleh orang lain.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari Ini Senin 16 Januari 2023, Weton, Neptu, Wuku, Peristiwa Penting, dan Hari Baik Menurut

Selain itu, ia juga senang memberi nasehat, rajin, dan selalu berhasil dalam suatu pekerjaan. Namun senang dipuji dan disanjung. Bicaranya kaku dan agak keras. Ia juga susah untuk memaafkan kesalahan orang lain.

Peristiwa Penting Tanggal 18 Januari 2023

Setelah membahas mengenai kalender Jawa hari ini tanggal 18 Januari 2023, kali ini kita akan membahas mengenai peristiwa penting.

Peristiwa penting disini adalah peristiwa penting yang terjadi bertepatan dengan tanggal 18 Januari 2023 yang terjadi beberapa tahun silam. Informasi ini akan menambah wawasan kamu.

Berikut peristiwa penting yang terjadi bertepatan dengan tanggal 18 Januari 2023 :

1. Tahun 1974, berakhirnya konflik di front Mesir dari Perang Yom Kippur. Hal ini ditandai dengan Perjanjian Penarikan Pasukan (Disengagement of Forces) yang disepakati oleh pemerintah Israel dan Mesir.

2. Tahun 1977, penyebab penyakit misterius legionellosis berhasil ditemukan. Para ilmuwan akhirnya menemukan semacam bacterium yang menjadi penyebab penyakit tersebut.

3. Tahun 1988, supernova SN 1988a berhasil ditemukan oleh Kaoru Ikeya dalam Galaksi Messier 58.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari Ini Tanggal Januari 2023, Weton, Neptu, Wuku, Peristiwa penting dan Hari Baik di Primbon J

4. Tahun 1995, di Prancis, jaringan gua-gua dengan lukisan dan ukiran yang berusia sekitar 17.000 hingga 20.000 tahun ditemukan di dekat Vallon-Pont-d'Arc.

5. Tahun 1997 , Boerge Ousland dari Norwegia menjadi orang pertama yang menyeberangi Antartika sendirian tanpa bantuan.

6. Tahun 2009, di Gaza, Hamas bersedia menerima tawaran gencatan senjata dari Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defense Forces, IDF) untuk mengakhiri pertikaian.

Demikian informasi mengenai kalender Jawa hari ini tanggal 18 Januari 2023. Weton, neptu, wuku, peristiwa penting dan hari baik menurut Primbon Jawa.***
--

Editor: Eviyanti

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler