Cara Bayar Shopee Pay Later Lewat Transfer Bank: Belanja Sekarang Bayarnya Nanti!

- 8 Mei 2021, 13:56 WIB
Dok. ShopeePay
Dok. ShopeePay /

PORTAL PURWOKERTO – Cara bayar Shoppe Pay Later semakin mudabh, karena di jaman yang serba online ini membeli suatu barang dengan cara dicicil bukan tidak mungkin lagi.

Sekarang sudah banyak cara untuk berbelanja tapi bayarnya cicil. Salah satunya adalah dengan memakai Shopee Pay Later.

Di Shopee pay Later kita bisa membeli barang sekarang juga dan nanti bayarnya bisa dicicil. Cara pembayaran cicilan ini juga sangat gampang.

Baca Juga: Mau Belanja Online Untuk Kebutuhan Lebaran? Ini Cara Membayar ShopeePay Biar Makin Mudah!

Cara bayar Shopee Pay Later juga bisa dilakukan dengan satu aplikasi yaitu Shopee saja. Ini akan sangat mudah dan praktis.

Cara bayar Shopee Pay Later bisa lewat Transfer bank, Indomaret dan ShopeePay. Berikut cara bayar Shopee Pay later lewat transfer:

1. Buka aplikasi Shopee dan langsung menuju menu “Saya” lalu pilih “Shopee PayLater”
2. Di halaman “Shopee Pay Later” ada banyak info mulai jumlah yang mesti dibayar sampai transaksi terakhir
3. Pilih menu “ Bayar Sekarang”
4. Pilih menu “Tagihan yang Harus Anda Bayar”
5. Pilih “Bayar Sekarang”
6. Pilih “Transfer bank” akan ada banyak pilihan jenis bank
7. Klik bank pilihan kita lalu tekan “Konfirmasi”
8. Setelah itu ada nomor virtual account yang harus disalin
9. Bayar lewat ATM atau internet banking atau mobile banking ke nomor virtual account tersebut sesuai dengan jumlah yang harus dibayarkan

Baca Juga: Dorong Bisnis Ritel dan Pembayaran Digital, ShopeePay Hadir di Seluruh Gerai Matahari Department Store

Cara bayar Shopee Pay Later juga bisa mendatangi Indomaret. Langkah-langkah pertama sama dengan cara transfer bank sampai kita mendapatkan nomor virtual account yang kita salin dan simpan.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x