Harga Pajero Bekas Tetap Tinggi, Ternyata Beberapa Faktor Ini Penyebabnya, Cek Harga Pajero Sport 2023

- 26 Januari 2023, 14:29 WIB
Ilustrasi mobil. Harga Pajero Bekas Tetap Tinggi, Cek Harga Pajero Sport 2023.*
Ilustrasi mobil. Harga Pajero Bekas Tetap Tinggi, Cek Harga Pajero Sport 2023.* /Instagram @Mitsubishi_Pekalongan/

PORTAL PURWOKERTO- Harga Pajero bekas tetap tinggi, ternyata beberapa faktor ini penyebabnya. Cek harga Pajero Sport terbaru di bulan Januari 2023.

Mobil Mitsubishi Pajero Sport yang merupakan salah satu mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV) ini masih memiliki harga bekas yang terbilang tinggi.

Mobil dengan tampilan sangar dan sangat sporty ini masih menjadi primadona bagi kebanyakan masyarakat elite di Indonesia. Dibanderol dengan harga yang sangat fantastis dan menyentuh angka lebih dari Rp500 juta, mobil Pajero Sport tidak pernah sepi peminat.

Lantas berapakah harga bekas mobil Pajero Sport? Menilik dari beberapa situs jual beli mobil online yang ada di Indonesia, harga Pajero bekas masih terbilang tinggi.

Baca Juga: NAAS, Pengendara Sepeda Motor Tenggelam Tercebur Sungai Irigasi di Gandrungmangu Cilacap 21 Januari 2023

Untuk harga Pajero Sport bekas keluaran tahun 2019, rata rata dibanderol dengan harga sekitar Rp465 jutaan. Sedangkan untuk keluaran terbaru tahun 2021 masih berada di angka sekitar Rp500 jutaan.

Hal ini menunjukkan bahwa harga Pajero Sport bekas masih tinggi dibanding mobil jenis SUV lainnya. Apakah yang menyebabkan mobil ini memiliki harga bekas yang masih tinggi?

Mitsubishi rupanya tidak main main dalam menyematkan berbagai fitur mumpuni pada mobil Pajero Sport ini. Beberapa fitur andalan mulai dari kemudahan membuka bagasi hingga keselamatan dan keamanan ada pada mobil Pajero Sport.

Untuk menjamin keamanan dan keselamatan pemiliknya, Pajero Sport dibekali dengan fitur Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Force Distribution (EBD), ISOFIX Child Seat, dan immobilizer.

Baca Juga: DP Rp1Juta Sudah Bisa Bawa Pulang Motor Matic Yamaha Gear 125 dari Dealer Purwokerto dan Sekitarnya

Selain itu, terdapat juga fitur Adaptive Cruise Control, Remote Control Connected with smartphone, Super Select 4WD-II, mode off-road, dan Paddle Shifters.

Mitsubishi Pajero Sport dibekali sejumlah fitur yang cukup mumpuni Seperti Forward Collision Mitigation (FCM), Ultrasonic Miss-acceleration Mitigation System (UMS), Blind Spot Warning-Lane Change Assist (BSW-LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Electric Parking Brake (EPB), Brake Auto Hold (BAH).

Kemudian disematkan 7 SRS Air Bags, Active Stability, Traction Control (ASTC), Anti-lock Braking System, Electronic Brake Distribution, Brake Assist, dan teknologi Reinforced Impact Safety Evolution (RISE) body, dan Rigid Lightweight body.

Untuk Pajero Sport dengan type Dakar 4×2 AT, Dakar Ultimate 4×2 AT, dan Dakar Ultimate 4×4 AT, dilengkapi dengan tujuh buah airbag.

Sedangkan untuk type GLX 4x4 MT, Exceed 4×2 MT dan Exceed 4×2 AT Mitsubishi hanya menyematkan dua airbag.

Baca Juga: Komparasi Motor Yamaha Fazzio dengan Honda Scoopy, Perbandingan Fitur dan Harga, Pilih Mana?

Dengan berbagai fitur canggih nan mumupuni ini, pantas sajalah jika harga Pajero bekas terbilang masih tinggi dibanding mobil jenis SUV lainnya.

Fitur fitur di atas hanyalah sebagian saja, dan masih banyak fitur lainnya yang menyebabkan harga Pajero bekas masih tinggi.

Harga mobil baru Pajero Sport Januari 2023

Setelah mengetahui harga Pajero Sport bekas di atas, maka berapakah harga Pajero Sport baru di bulan Januari 2023? Berikut pricelistnya.

Melansir dari situs resmi Mitsubishi, inilah harga baru mobil Pajero Sport terbaru di bulan Januari 2023 :

- Dakar Ultimate (4x4)AT : mulai dari Rp728.500.000,00

- Dakar Ultimate (4x2) : mulai dari Rp668.800.000,00

- Dakar (4x2)AT : mulai dari Rp619.200.000,00

- Exceed (4x2)AT : mulai dari Rp560.800.000,00

Demikian informasi mengenai beberapa faktor yang menyebabkan harga Pajero bekas tetap tinggi lengkap dengan harga terbaru Pajero Sport bulan Januari 2023.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x