Apakah Libur Idul Adha 2023 Jadi Dua Hari Tanggal 28 dan 29 Juni? Ini Penjelasannya!

- 17 Juni 2023, 07:31 WIB
Apakah Libur Idhul Adha 2023 Jadi Dua Hari Tanggal 28 dan 29 Juni? Ini Penjelasannya!
Apakah Libur Idhul Adha 2023 Jadi Dua Hari Tanggal 28 dan 29 Juni? Ini Penjelasannya! /freepik/Creative_hat/

PORTAL PURWOKERTO - Simak ulasan apakah libur Idul Adha 2023 akan menjadi dua hari yakni tanggal 28 dan 29 Juni, sedangkan menurut kalender Nasional libur Idul Adha 2023 ini jatuh pada hari Kamis 29 Juni 2023.

Sementara itu, menanggapi adanya usulan libur Idul Adha 2023 menjadi dua hari ini, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Abdullah Azwar Anas mengatakan telah membahas libur Idul Adha 2023 menjadi dua hari bersama tiga perwakilan kementerian.

Adapun hasil dari pembahasan ini, pihaknya akan menunggu arahan dan kebijakan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Kemarin sudah kita bahas, kita kaji bareng dalam rapat tingkat menteri di kantornya Pak Pratikno (Menteri Sekretaris Negara). Hasilnya masih menunggu arahan dan kebijakan Bapak Presiden Jokowi," kata Anas pada Jumat, 16 Juni 2023.

Baca Juga: Simak Tanggal 17 Juni 2023 Memperingati Hari Apa? Ada Hari Dermaga Nasional Ini Sejarahnya

Pembahasan terkait hal tersebut dilakukan bersama Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Yaqut, dan Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor.

Bersama tiga perwakilan kementerian itu, Anas mencari solusi terbaik untuk libur Idul Adha 2023 sehingga semuanya bisa berjalan baik.

Apakah Libur Idul Adha 2023 Jadi 2 Hari Tanggal 28 dan 29 Juni?

Sementara, Pemerintah melalui
Kementerian Agama belum menetapkan tanggal pelaksanaan Idul Adha 2023 dan tanggal 18 Juni 2023 besok baru dilaksanakan rukyatulhilal penetapan awal Zulhijah sebagai panduan pelaksanaan Idul Adha 2023 di 99 titik lokasi seluruh wilayah Indonesia.

Halaman:

Editor: Mericy Setianingrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x