Lahap, Wahyu Tak Sadar Makan Kepala Monyet, Buntut Motor Mogok dalam KKN di Desa Penari

10 Mei 2022, 13:22 WIB
Lahap, Wahyu Tak Sadar Makan Kepala Monyet, Buntut Motor Mogok dalam KKN di Desa Penari /instagram @md_picturesofficial

 

PORTAL PURWOKERTO – Lahap menikmati, Wahyu tak sadar makan kepala monyet. Peristiwa ini buntut kejadian motor mogok dalam cerita horor KKN di Desa Penari.

Cerita horor fenomenal KKN di Desa Penari terus mengejutkan warganet. Berbagai kejadian mistis yang dialami enam mahasiswa yang ikut sangat tak masuk akal.

Salah satu kejadian mistis dalam cerita KKN di Desa Penari yang dituturkan akun Twitter SimpleMan. Saking ngerinya, Wahyu bahkan muntah berhari-hari.

Cerita dimulai ketika Widya dan Wahyu berangkat ke kota untuk membeli keperluan KKN. Keduanya sudah diwanti-wanti kawannya untuk kembali sebelum malam datang.

Keduanya naik motor, kondisi waktu berangkat masih aman-aman saja. Sampai di kota, keduanya mencari keperluan KKN. Istirahat sambil jajan cilok, keduanya diajak ngobrol oleh penjual cilok.

Baca Juga: Apakah Ayu dan Bima Tewas di Desa Penari? LOKASI MAKAM Korban Cerita KKN di Desa Penari

Kaget, penjual cilok itu tak menyangka kedua mahasiswa itu KKN di lokasi yang menurutnya wingit. Penjual cilok itu memberi saran agar keduanya segera pulang sebelum hari gelap. Jika mendengar atau melihat sesuatu untuk cuek saja dan jangan digubris.

Singkat cerita, Widya dan Wahyu melewati hutan yang sama ketika berangkat tadi. Namun keduanya heran melihat dan mendengar suara gamelan. Tambah kaget, mereka melihat hajatan besar yang di dalamnya banyak orang sedang berkunjung.

Widya pun melanjutkan perjalanan, semakin mereka berjalan, semakin keras suara itu, dan semakin lama, di iringi suara tertawa dari orang-orang yang sedang melangsungkan hajatan, sampai, dilihatnya, terdapat janur kuning melengkung, disana. Widya melihatnya sebuah pesta, tepat di sebuah tanah lapang samping jalan raya, seperti sebuah area perkampungan, disana, lengkap dengan orang-orangnya, juga panggung tempat musik di dendangkan.

Baca Juga: Paranormal Experience KKN di Desa Penari Bikin Raditya Dika Ngeri, Cek Link Download Badarawuhi Full HD?

Wahyu dan Widya, terdiam cukup lama, seperti termenung memastikan bahwa yang mereka lihat, manusia. Tidak ada angin, tidak ada hujan, Wahyu dan Widya tercekat saat ada orang tua bungkuk bertanya tiba-tiba tepat di samping mereka.

Orang-orang yang ada di hajatan itu tampak seperti manusia normal. Bahkan menolong membetulkan motor mereka. Keduanya juga diajak menikmati hidangan yang ada.

Widya terkesima pada penari bahkan Wahyu memuji paras cantik penari yang mempesona itu. Mata si penari beberapa kali mencuri pandang pada Widya, ia seperti mengenal penari itu, tapi, tidak ada yang tau siapa si penari. Sampai si bapak tua kembali, menawarkan makanan pada mereka

Wahyu yang mungkin lapar, melahap habis mulai dari lemper sampai apem di hadapan, sambil bercakap-cakap sama si bapak tua, namun Widya lebih suka melihat si penari, ia mampu membuat semua orang tertuju melihatnya, menatapnya dengan tatapan yang menghipnotis.

Setelah si penari turun dari panggung, si bapak mengatakan, motor mereka sudah selesai, bisa di naikin lagi, benar saja. Motor mereka sudah bisa di pakai lagi, sebelum pergi, Wahyu dan Widya berpamitan, mereka berterima kasih sudah mau menolong mereka yang kesusahan.

Baca Juga: Rekor Baru! Jumlah Penonton KKN di Desa Penari Tembus 3 Juta, Bukti Perfilman Indonesia Mulai Moncer Lagi?

Si bapak mengangguk, mengatakan mereka harus hati-hati, tidak lupa si bapak memberi bingkisan, menunjukkan isinya pada Wahyu dan Widya, itu adalah jajanan yang dihidangkan tadi, membungkusnya dengan koran, Widya menerimanya, mengucap terimakasih lagi, lalu lanjut pergi.

Sampai di desa, Wahyu heboh bercerita. Dia pun mengeluarkan bingkisan dari tasnya. Alangkah kagetnya mereka semua, bingkisan yang dibawa Wahyu justru berisi kepala monyet segar.

Semua orang melihat isi di dalam bingkisan itu, berlendir, dan aromanya sangat amis, tidak salah lagi, di dalam bingkisan itu adalah kepala monyet yang masih segar dengan darah di daun pisangnya.

Setelah kejadian malam itu. Wahyu mengurung diri dalam kamar, 3 hari lamanya, kadang, ia masih tidak percaya dengan hal itu, namun, bila mengingat bagaimana kepala-kepala monyet itu jatuh dari tanganya, rasa mualnya akan kembali, membuat wahyu harus memuntahkan isi perutnya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Aghniny Haque, Umur, Orang Tua dan Instagram Pemeran Ayu dalam Film KKN di Desa Penari

Anda bisa membaca kelanjutan kisah Wahyu yang memakan kepala monyet dengan mengklik link ini:

https://twitter.com/SimpleM81378523/status/1143120562761261056

Demikian kisah Wahyu tak sadar makan kepala monyet gara-gara motor mogok dalam cerita horor KKN di Desa Penari.***

Editor: Eviyanti

Sumber: Twitter @ SimpleM81378523

Tags

Terkini

Terpopuler