Latto Latto Berasal Dari Mana? Kenapa Bisa Jadi Viral? Simak Penjelasannya di Sini

- 24 Desember 2022, 21:50 WIB
Latto Latto Berasal Dari Mana? Kenapa Bisa Jadi Viral? Simak Penjelasannya di Sini
Latto Latto Berasal Dari Mana? Kenapa Bisa Jadi Viral? Simak Penjelasannya di Sini /

PORTAL PURWOKERTO – Simak informasi mengenai asal permainan Latto Latto yang tengah viral belakangan ini.

Pertanyaan Latto Latto berasal dari mana dan kenapa bisa jadi viral akan Anda temukan jawabannya dalam artikel ini.

Latto Latto sebenarnya memiliki nama lain, yaitu noknok, tek-tek, cek-cek, dan katto-katto.

Latto Latto merupakan permainan tradisional, yang menjadi viral sejak peringatan Hari Ibu kemarin, tanggal 22 Desember 2022.

Baca Juga: Tutorial Pasang Latto Latto, Mudah Gak Pakai Ribet, Perhatikan Betul Agar Tidak Mudah Lepas Saat Dimainkan

Publik menyorot poster yang diunggah di akun Instagram Presiden Jokowi dan istri, di mana ada anak memakai kaos oblong dan memainkan permainan tradisional tersebut.

Sebagaimana dikutip Portal Purwokerto dari Pikiran-Rakyat.com mengungkapkan bahwa saat ini Latto Latto menjadi viral atau sedang naik daun di kalangan anak-anak.

Padahal Latto-Latto sudah ada sejak tahun 1990-an di Indonesia, tepatnya kalangan anak-anak yang berada di daerah Sulawesi.

Namun, dikabarkan juga kalau sejarah permainan ini berasal dari Amerika dan sempat dilarang dimainkan pada tahun 1973.

Halaman:

Editor: Rozak Abidin

Sumber: pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah