Masuk Nominasi Grammy Awards, BTS Akan Mencetak Sejarah Jadi Peraih Penghargaan Grammy yang Pertama

- 26 November 2020, 22:37 WIB
BTS masuk nominasi Grammy Awards 2021
BTS masuk nominasi Grammy Awards 2021 /twitter.com/@bts_bighit

PORTAL PURWOKERTO – Pada Selasa, 24 November 2020, pengumuman BTS masuk nominasi Grammy Awards tahun 2021 mengejutkan banyak pihak. Termasuk para anggota BTS.

Pengumuman BTS masuk nominasi Grammy Awards ini datang langsung dari laman resmi ajang penghargaan musik tertinggi di dunia ini.

Setelah diumumkannya BTS masuk nominasi Grammy Awards, banyak spekulasi datang dari para penggemar maupun pengamat musik. Hal ini dikarenakan BTS merupakan boyband pertama Korea Selatan yang berhasil masuk dalam nominasi ajang bergengsi ini.

Baca Juga: BTS Masuk Nominasi Grammy Awards 2021, Tak Tanggung-Tanggung Langsung 3 Nominasi!

Tentu saja, setelah para Bangtan, ARMY-lah yang paling berbahagia atas masuknya BTS dalam nominasi Grammy. ARMY yang merupakan fans BTS ini berharap agar impian BTS untuk menggondol piala Grammy dapat terkabul.

Kali ini, BTS berhasil masuk dalam tiga nominasi bergengsi pula. Diantaranya, “Album of the Year”, “Best Engineered Album, Non-Classical”, and “Best Pop Vocal Album”. Ketiga penghargaan tersebut adalah untuk album mereka di tahun 2020 ‘Map of the Soul: 7’.

Baca Juga: BTS Raih Dua Penghargaan dalam Americans Music Awards 2020

Ini merupakan pencapaian tertinggi mereka di bidang musik internasional setelah diundang oleh pihak penyelenggara pada tahun lalu sebagai salah satu pengisi acara di ajang musik internasional ini.

Seperti yang dilansir Portal Purwokerto dari Koreaboo, BTS juga mendapatkan nominasi untuk  “Song of the Year”, “Record of the Year”, “Best Music Video”, and “Best Pop Duo/Group Performance” untuk single mereka ‘Dynamite’.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x