April Mop Berasal dari Negara Mana? Inilah Asal Usul April Mop yang Diperingati Tanggal 1 April 2023

- 1 April 2023, 07:48 WIB
April Mop Berasal dari Negara Mana? Inilah Asal Usul April Mop yang Diperingati Tanggal 1 April 2023
April Mop Berasal dari Negara Mana? Inilah Asal Usul April Mop yang Diperingati Tanggal 1 April 2023 /Freepik.com

Hingga pada akhirnya orang-orang ini disebut dengan poisson d'avril (ikan di bulan April) yang berarti lambang ikan yang mudah ditangkap dalam arti orang tersebut mudah tertipu.

Baca Juga: Tanggal 16 November Memperingati Hari Apa? Ada Hari Toleransi Internasional dan Ini Asal-Usul Hari Toleransi

Versi Lain Asal-Usul April Mop

Sejarah lain tentang April Mop berasal dari salah satu acara berita di Inggris yang mengumumkan bahwa akan ada panen spaghetti di Swiss.

Rupanya kabar ini disampaikan oleh jurnalis dan penyiar Richard Dimbleby pada 1 April 1957. Para penonton pun menyambut berita tersebut dengan antusias, meskipun sebenarnya hal tersebut adalah bagian dari April Mop.

Para sejarawan juga ada yang menghubungkan April Mop dengan festival Hilaria yang dirayakan di Roma kuno pada akhir Maret dan melibatkan orang-orang yang berdandan sebagai penyamaran.

April Mop juga pernah dikaitkan dengan peristiwa vernal equinox atau hari pertama musim semi di belahan bumi utara. Pada saat bumi menipu orang-orang dengan sebuah perubahan seperti cuaca yang tidak terduga.

Sejatinya, tidak ada alasan khusus untuk merayakan April Mop ini, namun pada perayaan tersebut akan selalu ada orang-orang bermunculan dengan banyak lelucon yang dibuat, seperti di Brazil yang menyebutnya dengan perayaan "Dia de Mentira" atau hari kebohongan.

Baca Juga: Apa Itu Hari Vegan Sedunia yang Diperingati Tanggal 1 November 2022? Ini Sejarah dan Asal Usul World Vegan Day

Walaupun April Mop sudah dilakukan sejak dahulu atau pada abad yang lalu, namun asal usul aslinya tidak ada yang mengetahuinya secara pasti.

Adapula versi lain yang mengatakan bahwa April Mop mirip dengan festival seperti Hilaria di Roma kuno yang diadakan pada tanggal 25 Maret dan perayaan Holi di India yang berakhir pada tanggal 31 Maret.

Halaman:

Editor: Mericy Setianingrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x