Geger Lagu BLACKPINK, Red Velvet dan TWICE Hilang di Spotify, Warganet Protes Sindir Kakao M

- 2 Maret 2021, 04:17 WIB
Ilustrasi: Penarikan layanan Lagu Kakao M di Spotify
Ilustrasi: Penarikan layanan Lagu Kakao M di Spotify /Karawangpost/Aldi Muldan Mudzakki

PORTAL PURWOKERTO - Beberapa lagu artis KPOP ternama seperti BLACKPINK, Red Velvet dan TWICE hilang dari Spotify.

Para pendengar setia tidak bisa lihat lagu-lagu milik BLACKPINK untuk sementara di platform Spotify.

Kakao M, publisher musik asal Korea yang menaungi artis Korea Selatan sudah memberikan pernyataan resmi.

Baca Juga: JYP Sudah Minta Maaf, Mantan Guru Hyunjin Stray Kids Kembali Membelanya dari Tuduhan Bullying

Mereka menyatakan jika lisensi antara Kakao M dan Spotify berakhir terhitung di 1 Maret 2021.

Kakao M telah berdiskusi dengan Spotify mengenai kontrak domestik (Korea) untuk memasok musik ke layanan tersebut, yang tidak terkait dengan perjanjian lisensi global yang sudah ada sebelumnya.

"Kami masih menegosiasikan kontrak domestik, tetapi Spotify memberi tahu kami tentang berakhirnya lisensi global kami pada 28 Februari, dan kami meminta perpanjangan kontrak global."

Baca Juga: Hyunjin Stray Kids Dituduh Bullying di Sekolah, Ini Dia Pengakuan ‘Korban’

Karena kebijakan Spotify bahwa kami Kakao M harus memperbarui kontak domestik dan global secara bersamaan, kontrak global telah berakhir.

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x