Buruh PT Pan Brothers Demo, Ini Klarifikasi Resmi dari Manajemen

- 6 Mei 2021, 16:02 WIB
Ilustrasi buruh. Aksi demo PT Pan Brothers pada Rabu, 5 Mei 2021. Ini klarifikasi pihak manajemen
Ilustrasi buruh. Aksi demo PT Pan Brothers pada Rabu, 5 Mei 2021. Ini klarifikasi pihak manajemen /Pixabay/PublicDomainPictures/

PORTAL PURWOKERTO - Beredar video viral aksi demo ribuan buruh PT Pan Brothers Tbk (PBRX) pada hari Rabu 5 Mei kemarin.

Kejadian aksi demo ini diduga karena kesalahpahaman atas informasi yang diterima para karyawan serta simpang siurnya pemberitaan dari media.

Akhirnya kemarin manajemen PT Pan Brothers angkat bicara mengenai aksi demo ribuan buruh yang terjadi di Boyolali itu.

Mereka mengatakan kalau perusahaan saat ini mengalami arus kasnya agak ketat. Ini dikarenakan adanya pemotongan modal kerja yang berasal dari pihak perbankan.

Baca Juga: 5 Fakta Dibalik Demo Buruh PT Pan Brothers, Cek Nomer Tiga

Semuanya hanya tersisa 10% dan akhirnya mengganggu arus kas perusahaan.

Dari siaran persnya juga dijelaskan kalau PBRX harus membagi berbagai arus dana pembayaran kepada banyak pihak seperti supplier dan lainnya.

Ini juga demi menjaga agar pabrik terus beroperasi tanpa ada pengurangan karyawannya. Salah satunya upaya pembayaran yang mesti dilakukan adalah pembayaran Tunjangan hari Raya (THR) yang akan dibayar maksimal 5 kali.

Baca Juga: PT Pan Brothers Produksi Apa? Perusahaan Garmen Raksasa Sejak 1980, Suplai Hazmat Sampai Merek Uniqlo

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: PT Pan Brothers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah