PPDB 2021 Jawa Tengah, Perhatikan Jalur dan Seleksi Pendaftaran SMA dan SMK Jangan Sampai Salah!

- 14 Juni 2021, 20:24 WIB
Ilustrasi PPDB Online untuk Provinsi Jawa Tengah
Ilustrasi PPDB Online untuk Provinsi Jawa Tengah /Hendra Nurdiyansyah/ANTARA FOTO

PORTAL PURWOKERTO – PPDB 2021 Jawa Tengah akan segera dimulai pada tanggal 21 Juni untuk jenjang pendidikan SMA dan SMK.

PPDB 2021 Jawa Tengah masih menggunakan sistem online yang sama seperti tahun sebelumnya. Namun untuk tahun ajaran 2021/2022 ini, pemerintah Jawa Tengah memberi prioritas untuk anak dari tenaga kesehatan yang terlibat dalam penanganan wabah Covid 19.

PPDB 2021 Jawa Tengah membuka 4 jalur pendaftaran untuk penerimaan calon peserta didik, mulai dari jalur Zonasi, afirmasi, prestasi, dan perpindahan tugas orang tua.

Baca Juga: PPDB Jatim 2021 SMA dan SMK: Tata Cara Daftar Ulang dan Siapkan Ini Saat melengkapi Surat Pernyataan, Klik lin

Bagi calon peserta didik yang akan mendaftar ke jenjang SMA atau SMK melalui PPDB 2021 ini, alangkah baiknya segera mempersiapkan diri dengan berkas-berkas yang dibutuhkan.

Misalnya saja untuk jalur prestasi, calon peserta didik dapat mempersiapkan sertifikat prestasi atau piagam yang menjadi bukti atas prestasi yang pernah diraih.

Untuk jalur zonasi, pastikan lokasi tempat tinggal calon peserta didik jaraknya tidak terlalu jauh dsri sekolah tujuan, karena hal itu akan menentukan peluang penerimaan.

Baca Juga: PPDB Online SD Sleman Dimulai Sebentar Lagi, Sebaran Nilai ASPD SD DIY 2021 Menjadi Penting untuk Pilih SMP

Seperti diungkapkan oleh Rini, salah seorang guru sebuah SMA Negeri di Cilacap, “Perhatikan jarak rumah dengan sekolah, karena tahun ini penentunya jarak dari rumah. Kalau tahun lalu kan dari kelurahan ke sekolah.”

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x