Kenapa Indonesia Dibanned FIFA Tak Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20? Karena Menolak Israel? Ini Alasan FIFA

- 30 Maret 2023, 00:50 WIB
Indonesia gagal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 Tahun 2023. (Foto: ANTARA)
Indonesia gagal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 Tahun 2023. (Foto: ANTARA) /

"Tuan rumah baru akan diumumkan secepat mungkun, turnamen tetap akan dilaksanakan sesuai tanggal dan tidak berubah," tambahnya.

FIFA menambahkan jika masih berkomitmen membantu sepakbola Indonesia berkembang kembali, usai Tragedi Kanjuruhan, usai pertandungan Arema FC dengan Persebaya Surabaya, yang menewaskan ratusan nyawa.

"FIFA ingin menggarisbawahi, terlepas dari keputusan tersebut, akan tetap berkomitmen untuk aktif membantu PSSI, bekerja sama dengan dukungan pemerintahan Presiden Widodo, selama proses transformasi sepakbola Indonesia pascatragedi pada Oktober 2022," kata FIFA.

FIFA juga menegaskan jika akan terus hadir di Indonesia dalam beberapa bulan mendatang, serta memberikan bantuan yang dibutuhkan kepada PSSI yang ada di bawah kepemimpinan Erick Thohir.

Baca Juga: IG I Wayan Koster Diserang, Gubernur Bali yang Tolak Israel, Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2023?

"Pertemuan baru antara Presiden FIFA dan Ketua Umum PSSI untuk pembahasan lebih lanjut akan dijadwalkan dalam waktu dekat," tandasnya.

Sanksi Indonesia 

Batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, akan membuat Indonesia bakal mendapat sanksi dari FIFA. 

Meskipun demikian, FIFA belum mengumumkan sanksi apa yang bakal diterima Indonesia akibat peristiwa ini.

"Potensi sanksi terhadap PSSI juga akan diputuskan pada tahap selanjutnya," tambah pernyataan FIFA.***

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x