Biodata Atalia Praratya Istri Ridwan Kamil Pernah Kerja di Restoran, Alasan Suami Lepas Jabatan Gubernur Jabar

- 4 September 2023, 20:25 WIB
Biodata Atalia Praratya Istri Ridwan Kamil Pernah Kerja di Restoran, Alasan Suami Lepas Jabatan Gubernur Jabar
Biodata Atalia Praratya Istri Ridwan Kamil Pernah Kerja di Restoran, Alasan Suami Lepas Jabatan Gubernur Jabar /Instagram.com/@ataliapr

PORTAL PURWOKERTO - Inilah biodata dan riwayat pendidikan Atalia Praratya, istri Ridwan Kamil yang pernah kerja di restoran. Cek juga alasan suami Atalia berhenti jadi gubernur Jawa Barat (Jabar).

Ridwan Kamil yang telah memimpin Jabar selama lima tahun sejak 2018 sampai dengan 2023. Pemberhentian Ridwan Kamil dikarenakan masa jabatannya habis pada 5 September 2023 mendatang.

Salah satu yang membuat publik bersimpati dengan keluarga Ridwan Kamil dan sang istri Atalia Praratya karena keduanya kehilangan anak pertamanya Eril dalam sebuah tragedi di Swiss pada Juni 2022 silam.

Publik juga tertarik pada sosok Arkana Aidan,anak angkat Kang Emil dan Atalia yang kini masih balita. Sosok Atalia Praratya juga menjadi sorotan, selain penampilannya yang cantik, Atalia juga wanita yang berprestasi.

Baca Juga: Orangtua Kandung Arkana Aidan Terkuak, Ini Profil Putra Bungsu Ridwan Kamil dan Atalia Praratya

Tidak banyak yang tahu, Atalia sang istri Gubernur Jabar ini pernah bekerja di restoran bahkan hampir tidak memiliki biaya untuk melahirkan ketika mengandung anak pertamanya.

Hal ini terjadi saat Atalia menemani Ridwan Kamil yang pada 1999 mencoba peruntungan di negeri orang yaitu Amerika Serikat. Sayangnya krisis moneter membuat keduanya hidup susah.

Ridwan Kamil merasakan dirinya di PHK sementara sang istri dalam kondisi hamil besar. Sempat menjadi pengangguran, proses kelahiran anak pertama Atalia terancam tidak ada biaya.

“Nah pada saat diberhentikan yang kedua, istri tuh lagi hamil 8 bulan, jadi waktu anak saya lahir. saya itu statusnya pengangguran di Amerika,” jelas Ridwan Kamil, mengutip dari kanal Youtube Good Friend pada Senin, 4 September 2023.

Halaman:

Editor: Galih Prabashinta P.P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x