Update Kecelakaan Tol Sragen Ngawi: Partai Hanura Berduka, 3 Kadernya Meninggal, Ikut Kampanye Ganjar Mahfud

- 4 Februari 2024, 15:22 WIB
 Bus berisi rombongan kader Partai Hanura terguling di Tol Ngawi setelah pulang dari kampanye Ganjar-Mahfud di Jakarta
Bus berisi rombongan kader Partai Hanura terguling di Tol Ngawi setelah pulang dari kampanye Ganjar-Mahfud di Jakarta /Ali A/

PORTAL PURWOKERTO- Kecelakaan di jalan Tol Ngawi Sragen hari ini, Minggu 4 Februari 2024, menewaskan 3 orang yang diketahui merupakan kader partai Hanura. 

Kabar duka ini disampaikan Jurbir Hanura, Siti Rahmayanti, pada Minggu siang yang diterima Portal Purwokerto melalui pesan aplikasi WhatsApp.

Dalam keterangannya, Siti mengatakan 3 kader brigade Hanura meninggal dunia dalam kecelakaan di tol Sragen Ngawi yang terjadi hari ini pukul 05.00 WIB. Satu diantara korban adalah sopir.

"Dari 500 rombongan itu terjadi kecelakaan di jalan pada jam 5 subuh tadi pagi," katanya dalam pesan WA tersebut. 

Baca Juga: Info Kecelakaan Maut Ngawi Hari Ini, Bus Kader Partai Hanura Guling di Tol Ngawi 4 Februari 2024, Ada 2 Tewas?

Ikut Kampanye Ganjar Mahfud di GBK Jakarta 

Kecelakaan maut di tol Sragen Ngawi ini dialami simpatisan dan kader partai Hanura yang sehari sebelumnya mengikuti kampanye mendukung capres dan cawapres Ganjar Mahfud.

Kampanye tersebut digelar di stadion Gelora Bung Karno atau GBK Jakarta yang dihadiri para petinggi partai pendukung termasuk Megawati dari PDIP dan Ganjar Pranowo yang merupakan Calon Presiden 03.

"Jadi saya ingin menyampaikan, atas mama saya pribadi OSO, dan seluruh Keluarga besar Hanura se Indonesia kepada kader kita yang mendapat kecelakaan dalam rangka pulang dari Jakarta untuk mendukung Ganjar-Mahfud jadi presiden," kata Siti. 

Lebih lanjut, ia mengungkapkan belasungkawa atas kecelakaan di tol Ngawi Sragen di KM 553 yang merenggut nyawa 3 orang dan lainnya luka-luka.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x