Gagal Petik Kemenangan Beruntun, Timberwolves Siap Bertemu 76ers Besok!

Joel Embiid bantu 76ers kunci kemenangan Atas Detroit Pistons 114-110 /Instagram @nba

PORTAL PURWOKERTO - Pertandingan hari ini, Sabtu 3 April 2021 Grizzlies bertemu dengan Timberwolves. Pertandingan yang berlangsung hampir 2 jam itu berhasil dimenangkan oleh Grizzlies dengan poin 120 – 108 atas Timberwolves.

Grizzlies membukukan hampir 50 persen tembakan three point dan mencetak 56 poin dari bangku cadangan.

De’Anthony Melton memimpin dari bangku cadangan Grizzlies dengan perolehan 14 poin, lewat 4 dari total 6 tembakan three point. Delapan pemain Grizzlies berhasil menyumbang dua digit angka, termasuk empat pemain cadangan.

Baca Juga: Kevin Durant, Dikenai Denda dan Tak Bisa Bertanding Bela Brooklyn Nets

Sedangkan Allen mengumpulkan 15 poin dari luar garis, dan termasuk salah satu dari empat starter Grizzlies yang mencetak dua digit angka. Sementara Jonas Valanciunas menyumbang 19 poin dan 11 rebound.

Grizzlies memimpin di sisa pertandingan. Keunggulan mereka meningkat 25 poin sebelum Timberwolves mengejar dan memperkecil margin kekalahan menjadi 12 poin dalam waktu sekitar satu menit.

Baca Juga: Masih Menguasai Klasemen Serie A, Inter Milan Dan AC Milan Bersaing Ketat

Timberwolves yang gagal memetik kemenangan beruntun sejak dua pertandingan pertama musim ini, mencatat 48,7 persen tembakan three point saat menghadapi Grizzlies.

Dan mereka harus bersiap besok bertemu dengan Philadelphia 76ers pada pertandingan pukul 07.00 WIB.

Untuk jadwal pertandingan besok, bisa dicek langsung.

Baca Juga: Markas Arema FC dan Stadion Jalak Harupat Bandung Disiapkan jadi Venue Babak Perempat Final Piala Menpora 2021

NBA Jadwal Kompetisi Liga

Minggu, 4 April 2021

6:00 WIB: Washington Wizards vs Dallas Mavericks
7:00 WIB: Detroit Pistons vs Logo New York Knicks
7:00 WIB: Miami Heat vs Cleveland Cavaliers
7:00 WIB: Philadelphia 76ers vs Minnesota Timberwolves
8:00 WIB: San Antonio Spurs vs Indiana Pacers
8:00 WIB: Utah Jazz vs Orlando Magic
9:00 WIB: Portland Trail Blazers vs Oklahoma City Thunder
9:00 WIB: Sacramento Kings vs Milwaukee Bucks.***

Editor: Hening Prihatini

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler