Hasil Voli Putra Indonesia vs Thailand AVC Challenge Cup 2023 MOJI TV Hari Ini 13 Juli 2023, Dio Cedera Ankle

13 Juli 2023, 12:18 WIB
Hasil Voli Putra Indonesia vs Thailand AVC Challenge Cup 2023 MOJI TV Hari Ini 13 Juli 2023, Dio Cedera /

PORTAL PURWOKERTO - Inilah hasil voli putra Indonesia vs Thailand AVC Challenge Cup 2023 MOJI TV Hari Ini 13 Juli 2023, Dio Zulfikri cedera pada set pertama. Pertandingan ini merupakan babak 6 besar atau perempat final.

Starting six Indonesia cukup berbeda melawan Thailand yaitu Hendra Kurniawan, Malizi, Rivan Nurmulki, Farhan Halim, Dio Zulfikri, Doni Haryanto dan Hernanda Zulfi dengan Rakha sebagai libero.

Indonesia tertinggal tiga poin dari Thailand pada pertengahan set pertama. Kesalahan lawan berikan keuntungan, skor bertambah 15-18.

Dio Zulfikri mengalami cedera membuat pemain yang bergabung dalam klub LavAni tersebut harus diangkut keluar lapangan. 

Baca Juga: Biodata Rivan Nurmulki Pevoli Putra Andalan Timnas di AVC 2023, Istri Anak, Umur, Tinggi Badan dan Instagram

Dio cedera membuat Nizar Zulfikar menjadi satu-satunya setter yang dimiliki Indonesia. Hingga akhir pertandingan, Thailand set poin duluan 20-24. 

Quick yang melebar dari Hendra Kurniawan memberikan keuntungan bagi lawan. Thailand menang set pertama denga 20-25. Indonesia harus mengejar ketinggalan untuk bisa lolos di babak 6 besar ini.

Pevoli putra Indonesia yang cedera sejauh ini ada Fahry Septian dan Dio Zulvikri. Dio membutuhkan perawatan di bagian anklenya. Kedua pemain ini berasal dari LavAni.

Boy Arnes kembali dimasukkan pada set kedua. Sayang, poin pertama diraih lawan karena serangan Boy keluar. Rivan Nurmulki berhasil berikan poin pertama. 

Baca Juga: Hasil Voli Putra Indonesia vs Bahrain AVC 2023 Hari Ini 10 Juli 2023, Hendra Kurniawan Mulai Repotkan Lawan

Hendra Kurniawan berhasil samakam kedudukan 2-2. Back attack dari Doni membuat Indonesia kembali samakan poin  5-5. 

Dua poin beruntun didapatkan Thailand. Timnas tampak kurang percaya diri pada babak perempat final pada hari ini. 

Tapi Rivan terus pepet lawan membuat kedudukan timnas sememtara 7-8. Doni Haryono kembali mampu menyamakan kedudukan 8-8. 

Hernanda Zulfi akhirnya berikan Timnas satu poin lebih unggul dibanding lawan 11-10. Kesalahan Anut dari Thailand buat kedudukan sama 12-12. 

Pertandingan Indonesia vs Thailand masih berlangsund hari ini dan sementara Timnas unggul 13-12 pada set kedua.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.

Tags

Terkini

Terpopuler