Hasil Undian Kualifikasi Piala Asia: Jalan Terjal Timnas Indonesia di Fase Grup

- 24 Februari 2022, 15:55 WIB
Hasil kualifikasi piala Asia 2023
Hasil kualifikasi piala Asia 2023 / Instagram/@afcasiancup/

 PORTAL PURWOKERTO - Kualifikasi Piala Asia 2023 telah menggelar undian pembagian grup pada Kamis, 24 Februari 2022. Undian tersebut diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia.

Timnas Indonesia dan 23 tim lainnya akan tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023. Sebelum berlaga, seluruh tim tersebut akan dibagi menjadi 6 grup yang terdiri dari 4 tim di masing-masing grupnya.

Asian Football Cofederation (AFC) telah membagi 24 tim ke dalam empat pot. Pot tersebut yang nantinya akan menjadi dasar pembagian grup. Pembagian pot ini dibagi berdasarkan ranking FIFA edisi Februari 2022.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Batal Ikut Piala AFF 2022? 7 Pemain Positif Covid, 5 Diantaranya asal Persija Jakarta

Timnas Garuda berada di pot ketiga bersama Myanmar, Yaman, Afghanistan, Malaysia (tuan rumah), dan Maladewa.

Negara yang tergabung dalam satu pot yang sama, nantinya tidak akan bergabung dalam satu grup.

Pengundian grup Kualifikasi Piala Asia berjalan lancar. Hasil pengundian tersebut, menempatkan Timnas Indonesia di Grup A.

Melawan tim sekelas Yordania, Kuwait, dan Nepal di Grup A menjadi jalan terjal bagi Shin Tae-yong di fase grup.

Baca Juga: LENGKAP! Daftar 29 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF U-23, Nama, Asal Klub, Usia, dan Posisi di Lapangan

Shin Tae-yong akan ekstra bekerja keras, demi membawa Timnas Indonesia lolos di fase Grup A Piala Asia.

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah