BIN Samator vs Bhayangkara Presisi Proliga 2023 di GOR Satria Purwokerto Banyumas Ramai Pendukung Hari Ini

- 14 Januari 2023, 14:32 WIB
Suasana Pertandingan Proliga 2023 di Purwokerto Banyumas Sabtu 14 Januari 2023.*
Suasana Pertandingan Proliga 2023 di Purwokerto Banyumas Sabtu 14 Januari 2023.* /PORTAL PURWOKERTO /Hening Prihatini/Portal purwokerto

PORTAL PURWOKERTO- Pertandingan Proliga 2023 putaran 1 pekan 2 di Purwokerto Banyumas pada Sabtu 14 Januari 2023 dipenuhi para pendungkung yang antusias.

Pertandingan Proliga 2023 perdana hari ini Sabtu siang diawali dengan sektor voli putra Surabaya BIN Samator vs Jakarta Bhayangkara Presisi.

Pertandingan Proliga 2023 hari ini adalah pertandingan yang harus dimenangkan Surabaya BIN Samator jika mau tetap berada di puncak klasemen sementara putaran 1 pekan 2.

Sebab, klasemen Proliga 2023 sementara diduduki Jakarta Lavani Allo Bank dengan perolehan poin 11. Di tempat kedua adalah STIN BIN yang bermain cemerlang pada 2 pertandingan diawal pekan 2.

Baca Juga: Biodata Agil Angga, Best Server Surabaya BIN Samator yang Mampu Raih 8 Poin dalam Seri 1 Proliga 2023

Rivan Nurmulki dkk harus tetap menjaga kekuatan mengimbangi Bhayangkara Presisi yang semakin menggila di babak awal. Persaingan sengit keduanya masih berlangsung hingga berita ini diturunkan.

Pada partai kedua di GOR Satria Purwokerto Banyumas, tim voli putri Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Pertamina Fastron akan bertanding pukul 16.00 WIB hari ini.

Dilanjutkan dengan partai terakhir sektor voli putra tuan rumah Jakarta Pertamina Pertamax vs Jakarta STIN BIN yang tentu saja takkan mengalah pada tuan rumah voli Purwokerto ini pukul 18.00 WIB.

Riuh Penonton Proliga 2023 Hari Ini

Pendukung Jakarta Bhayangkara Presisi dan Surabaya BIN Samator di GOR Satria Purwokerto Banyumas hari ini 14 Januari 2023.*
Pendukung Jakarta Bhayangkara Presisi dan Surabaya BIN Samator di GOR Satria Purwokerto Banyumas hari ini 14 Januari 2023.* Hening Prihatini/Portal Purwokerto

Baca Juga: Jadwal Proliga 2023 Putaran 1 Hari Ini, Sabtu Tanggal 14 Januari 2023 di GOR Satria Purwokerto, Banyumas

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x