Tentukan Semua Faktor Persekutuan dari 18 dan 20, Cek Pembahasan Penilaian Harian Matematika Kelas 4 KPK FPB

- 22 Oktober 2021, 06:30 WIB
Tentukan Semua Faktor Persekutuan dari 18 dan 20, Cek Pembahasan Penilaian Harian Matematika Kelas 4 KPK FPB
Tentukan Semua Faktor Persekutuan dari 18 dan 20, Cek Pembahasan Penilaian Harian Matematika Kelas 4 KPK FPB /Pixabay.com/tjevans

PORTAL PURWOKERTO - Tentukan semua faktor persekutuan dari 18 dan 20 di bawah ini menyertakan pembahasan dari penilaian harian matematika kelas 4 materi KPK dan FPB.

Adik-adik kelas 4 SD dan MI kali ini tiba saatnya untuk mengerjakan Google Form untuk penilaian harian matematika kelas 4 materi KPK dan FPB.

Tentukan semua faktor persekutuan dari 18 dan 20 cukup mudah untuk dikerjakan. Kata kunci dari soalnya adalah faktor persekutuan. Artinya adik-adik akan mencari perkalian berapa saja yang sama untuk 18 dan 20.

Untuk memahami pertanyaan ini, bila terlupa mari kita bahas sedikit mengenai KPK dan FPB.

Baca Juga: Tentukan Dua Kelipatan Persekutuan Pertama dari 5 dan 10, Kunci Jawaban Penilaian Harian Kelas 4 KPK dan FPB 

KPK adalah kelipatan persekutuan terkecil sedangkan FPB adalah faktor persekutuan terbesar.

Untuk mencari KPK, adik-adik harus hafal dengan perkalian karena angka KPK akan dikalikan secara berurutan. Misalnya KPK dari 5 dan 6 adalah 30 karena kelipatan 5 adalah 5, 10, 15, 20, 25 dan 30 sedangkan kelipatan 6 adalah 6, 12, 18, 24, dan 30. Pencapaian angka yang sama tersebut dinamakan KPK.

FPB didapatkan dari membandingkan faktor pembentuk bilangan. Misalnya FPB dari 10 dan 20 adalah 10 karena faktor dari 10 adalah 1, 2, 5, 10 sedangkan faktor dari 20 adalah 1, 2, 4, 5, 10 dan 20.

Angka pembentuk yang sama yang diambil adalah yangterbesar, yaitu 10,meskipun ada angka pembentuk lainnya yang sama.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x