Jelaskan Perbedaan Tari Kreasi Modern dan Kontemporer! Kunci Jawaban Muatan Pelajaran SBdP Kelas 6 SD/MI

- 11 Januari 2022, 06:00 WIB
Jelaskan Perbedaan Tari Kreasi Modern dan Kontemporer! Kunci Jawaban Muatan Pelajaran SBdP Kelas 6 SD/MI
Jelaskan Perbedaan Tari Kreasi Modern dan Kontemporer! Kunci Jawaban Muatan Pelajaran SBdP Kelas 6 SD/MI /Portal Purwokerto/KabarLumajang.com

PORTAL PURWOKERTO - Jelaskan perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer, kunci jawaban muatan pelajaran SBdP kelas 6 SD/MI.

Dalam soal evaluasi kegiatan 2, siswa diminta untuk menjelaskan perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer yang merupakan dua dari tiga jenis tari kreasi.

Adapun pengertian dari tari kreasi sendiri merupakan tarian yang sudah mengalami perkembangan dari gerak tari tradisional.

Simak artikel mengenai penjelasan perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer yang akan dibahas secara lengkap dalam artikel berikut ini.

Baca Juga: Berilah Tiga Contoh Tari Kreasi Tradisional dan Daerah Asalnya! Kunci Jawaban Soal Evaluasi SBdP Kelas 6 SD

Jawaban merupakan hasil kerja sama Portal Purwokerto dengan Dwi Istanti, S.Pd, seorang lulusan Fakultas Pendidikan Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Tari kreasi dibagi dalam beberapa jenis, salah satunya adalah tari kreasi modern dan kontemporer. Apa perbedaan dari tari kreasi modern dan kontemporer itu sendiri?

Pertama kita lihat dahulu dari pengertiannya, tari kreasi modern adalah tari yang memiliki aturan tertentu, baik dalam bentuk gerak maupun aspek lainnya.

Sedangkan tari kreasi kontemporer adalah tari yang memiliki arti simbolik yang terkait dengan koreografi bercerita dengan gaya unik dan penuh penafsiran.

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Tari Kreasi? Soal Evaluasi SBdP Tari Kreasi Daerah Kelas 6 SD/MI

Jadi, jelaskan perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer!

- Jika dilihat dari gerakannya tari kreasi modern memiliki aturan tertentu, sedangkan tari kreasi kontemporer gerakannya memiliki makna simbolik.

- Gaya tari kreasi modern tidak berpijak pada aturan yang ada, sedangkan tari kreasi kontemporer koreografinya bercerita.

- Tari kreasi kontemporer dapat mencakup teknik yang ditemukan dalam balet dan tari kreasi modern seperti pekerjaan lantai, jatuh dan pemulihan, improvisasi, bahkan menggabungkan yoga, pilates, dan seni bela diri.

- Tari kreasi modern dipengaruhi oleh balet dan jazz, sedangkan tari kreasi kontemporer memiliki pengaruh yang lebih beragam.

- Tari kreasi modern berfokus pada emosi dan suasana hati sementara tari kreasi kontemporer berfokus pada penciptaan teknik dan gerakan baru.

- Gerakan tari kreasi kontemporer lebih cair dan lebih ringan dari tari kreasi modern.

Baca Juga: Tema 6 Kelas 4 SD, Jawaban Apakah Kegemaran Siswa Tersebut dapat Membantunya Mencapai Cita-citanya?

Setelah menyimak mengenai video tari kreasi, dalam evaluasi kegiatan 2 ini adik-adik kelas 6 SD akan menjawab dan jelaskan perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer.

Tari kreasi tradisional adalah jenis tari kreasi yang mengalami perubahan dari gerak tari tradisi, baik itu benyuk, gerak, ataupun aspek lainnya tetapi tetap dalam konteks ciri khas dari daerah tersebut.

Tari kreasi memang memiliki 3 jenis tarian yaitu yang disebut tari kreasi tradisional, tari kreasi modern, dan tari kreasi kontemporer.

Karena setelah mempelajari mengenai tari kreasi tradisional atau tari kreasi daerah, adik-adik kelas 6 diharapkan paham dengan baik mengenai penampilan tari kreasi daerah dan juga dapat menampilkan tari kreasi daerah.

Baca Juga: Apakah Kegemaran Siswa Tersebut Dapat Membantunya Mencapai Cita-citanya, Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 4 SD

Sebelum jelaskan perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer, ada baiknya kita ketahui kembali apa itu tari yang menjadi dasar dari kata tarian.

Arti tari dalam KBBI adalah gerakan badan yang meliputi tangan dan sebagainya yang berirama, biasanya diiringi bunyi-bunyian beeupa musik, gamelan, dll.

Tari tak lain adalah seni yang mempelajari gerak tubuh berirama, dilakukan di tempat dan waktu tertentu.

Unsur-unsur utama tari meliputi:

1. Wiraga/gerak

2. Wirama/ irama

3. Wirasa/ rasa

Baca Juga: Simak! Ini Manfaat dan Dampak Pelaksanaan Kewajiban, Jawaban Mata Pelajaran PPKn Kelas 6 SD/MI

Tari kreasi adalah tari yang mengalami perkembangan dari gerak tari tradisional.

Apa saja jenis-jenks tari kreasi?

1. Tari kreasi tradisional

Tari yang mengalami perubahan dari gerak tari tradisi, baik itu benyuk, gerak, ataupun aspek lainnya tetapi tetap dalam konteks ciri khas dari daerah tersebut.

2. Tari kreasi modern

Tari yang memiliki aturan tertentu, baik dalam bentuk gerak maupun aspek lainnya.

3. Tari kreasi kontemporer

Tari yang memiliki arti simbolik yang terkait dengan koreografi bercerita dengan gaya unik dan penuh penafsiran.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 4 Tema 6, Buatlah Data Kegemaran 5 Orang Teman Sekelasmu dan Cita-Citanya

Berdasarkan jumlah penari, tari kreasi dibagi 3, yaitu:

1. Tunggal

2. Berpasangan

3. Berkelompok

Tari kreasi tradisional dari daerah merupakan sebuah tarian daerah yang diinovasi atau dikembangkan mengikuti zaman.

Tarian tradisional dari daerah ini menunjukkan jati diri dan mengusung ciri khas daerah tersebut dari mana tarian itu berasal.

Karena tari ini dibuat dan dikembangkan dengan berbagai unsur yang bisa menampilkan sejarah dan kehidupan dari suatu daerah.

Maka akan sangat tepat menjadikan sebuah tarian daerah menjadi warisan yang tidak bisa dilupakan.

Baca Juga: Sebutkan Manfaat atau Dampak Pelaksanaan Kewajiban, Kunci Jawaban Evaluasi Mata Pelajaran PPKn Kelas 6 SD

Namun zaman bergerak sangat dinamis, tarian daerah pun mengalami pergerakan yang semakin maju dan berkembang.

Dan saat ini, beberapa seniman daerah telah menciptakan sebuah jenis tari kreasi daerah yang akan mengacu kepada tari daerah yang sebelumnya sudah ada.

Hal ini akan semakin meningkatkan kekayaan budaya sebuah negara.Indonesia yang memiliki keanekaragaman budaya juga mengalami perkembangan, karena ada banyak inovasi seni yang dilahirkan oleh anak bangsa.

Lalu, jelaskan perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer! Dan juga sebutkan ciri-ciri tari kreasi tradisional.

Tari kreasi adalah tari yang mengalami perkembangan dari gerak tari tradisional.

Adapun ciri-ciri tari kreasi tradisonal yang melekat dan menjadi satu hal yang membuat mudah dipahami adalah:

Baca Juga: Berapa Biaya yang Diperlukan Untuk Menanam Pohon Palem Mengelilingi Pohon? Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI

- Tari kreasi tradisional lebih memprioritaskan repertoar gerakan.

- Tari kreasi tradisional merupakan sebuah hasil eksplorasi.

- Tari kreasi tradisional adalah sebuah ungkapan ekspresi pribadi.

- Tari kreasi tradisional menampilkan kebebasan dalam berkreasi, secara koreografi.

Tari kreasi juga memiliki fungsi sebagai medium untuk menunjukkan dan juga menyajikan suatu hiburan.

Hiburan tari kreasi daerah memiliki unsur yang estetis dan juga menunjukan kreasi dalam bentuk koreografi tanpa menghilangkan unsur budaya yang penting.

Baca Juga: Berapa Biaya yang Diperlukan Untuk Menanam Pohon Palem Mengelilingi Pohon? Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI

Nah itulah pembahasan penjelasan perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer yang diperintahkan dalam soal evaluasi mata pelajaran SBdP kelas 6 SD/MI.

Jawaban dan pembahasan dalam artikel ini diharapkan juga dapat membantu siswa dan orang tua dalam mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru di kelas.

Semoga dapat menjadi panduan bagi siswa dalam belajar dan lebih memahami perbedaan tari kreasi modern dan kontemporer.

Disclaimer: kunci jawaban ini merupakan panduan bagi orangtua. Siswa bisa bereksplorasi dengan jawaban lain. Jawaban di atas hanyalah contoh dan tidak mutlak. Portal Purwokerto tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah