Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Menelaah Puisi IBU Karya Zawawi Imron

- 8 Mei 2023, 15:05 WIB
Ini Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Menelaah Puisi IBU Karya Zawawi Imron.*
Ini Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Menelaah Puisi IBU Karya Zawawi Imron.* /Buku Bahasa Indonesia kelas 10

 

PORTAL PURWOKERTO - Ini kunci jawaban pada pelajaran Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 173, pada Kurikulum Merdeka. Siswa mendapat tugas kelompok untuk menelaah puisi D Zawawi Imron. 

Memasuki Bab 6 Buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia, Kurikulum Merdeka, siswa kelas 10 belajar tentang Berkarya dan Berekspresi Melalui puisi. Di mana siswa belajar untuk memahami sebuah puisi.

Untuk memahami sebuah puisi, siswa kelas 10 belajar terlebih dahulu untuk menelaah makna pada sebuah puisi. Karena para penyair dalam puisinya seringkali menggunakan gaya bahasa, penimajian, kata konkret dan kata konotatif.

Kali ini siswa mendapat tugas secara berkelompok, untuk menelaah puisi Karya D Zawawi Imron berjudul Ibu. 

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 170 Kurikulum Merdeka, Kata Konkret pada Puisi Chairil Anwar

Siswa kelas 10 menelaah puisi tersebut mulai dari gaya bahasa atau majas, pengimajian atau citraan, kata konkret, dan kata konotatif. Masukan kata-kata yang ada pada puisi tersebut pada tabel. 

Sebelum mengisi tugas kelompok ini, siswa membaca terlebih dahulu puisi berjudul Ibu karya D Zawawi Imton. Selanjutnya mengisi tabel secara mandiri bersama kelompokmu terlebih dahulu.

Jawaban pada artikel ini hanya sebagai pendamping siswa dalam belajar memahami sebuah puisi. Kunci jawaban pada artikel ini merupakan hasil kerja sama Portal Purwokerto dengan salah satu pengajar di Lembaga Pendidikan di Purwokerto, Hening Prihatini S.Pd.

Baca Juga: Jawaban Tabel 6.5 Isian Jenis Citraan Dalam Puisi, Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 166 167 Kurikulum Merdeka

Puisi Karya Zawawi Imron

Puisi berjudul Ibu karya D Zawawi Irham
Puisi berjudul Ibu karya D Zawawi Irham Buku Bahasa Indonesia kelas 10

Kunci Jawaban

Majas (gaya bahasa)

Tabel 6.7 Isian majas puisi Ibu
Tabel 6.7 Isian majas puisi Ibu Buku Bahasa Indonesia kelas 10

1. Jenis Majas: Metafora

Larik: Ibu adalah gua pertapaanku

2. Jenis Majas: Metafora

Larik: Kasihmu ibarat samudra

3. Jenis Majas: Metafora

Larik: Bidadari berselendang bianglala

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 165 Kurikulum Merdeka, Tabel 6.4 Telaah Majas Puisi Padamu Jua

Pengimajian (citraan)

Tabel 6.8 Isian citraan puisi Ibu
Tabel 6.8 Isian citraan puisi Ibu Buku Bahasa Indonesia kelas 10

1. Jenis pengimajian: Penglihatan

Larik: Daunan pun gugur bersama reranting, sumur-sumur kering, saat bunga kembang menunjuk ke langit, kemudian ke bumi

2. Jenis pengimajian: Penciuman

Larik: Semerbak bau sayang

3. Jenis pengimajian: Perasaan

Larik: Di hati ada mayang siwalan

Baca Juga: Cek Kunci Jawaban PAI Kelas 10 Halaman 232 235, Pendidikan Agama Islam Contoh Pilihan Ganda Essay Soal Ahlak

Kata konkret

Tabel 6.9 Isian kata konkret puisi Ibu
Tabel 6.9 Isian kata konkret puisi Ibu Buku Bahasa Indonesia kelas 10

1. Kata konkret: Bunga

Larik: saat bunga kembang menyemerbak

Makna: Tanaman yang berbunga

2. Kata konkret: Kering

Larik: Sumur-sumur kering

Daunan pun gugur bersama reranting

Makna: Musim kemarau

3. Kata konkret: Langit dan Bumi

Larik: Ibu menunjuk ke langit, kemudian ke bumi

Makna: Hidup tidak boleh sombong, tetapi harus merendah

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 162 163 Kurikulum Merdeka Tabel 6.2 Perbedaan Kedua Teks

Kata Konotatif

Tabel 6.10 Isian kata konotatif puisi Ibu
Tabel 6.10 Isian kata konotatif puisi Ibu Buku Bahasa Indonesia kelas 10

1. Kata konotatif: Air mata ibumu

Larik: hanya mata air air matamu ibu

2. Kata konotatif: sari-sari kerinduan

Larik: memutikkan sari-sari kerinduan

3. Kata konotatif: hutang

Larik: lantaran hutangku padamu tak kuasa kubayar

4. Kata konotatif: samudera

Larik: bila kasihmu ibarat samudera sempit lautan teduh

Demikian kunci jawaban pelajaran Bahasa Indonesia kelas 10 Kurikulum Merdeka pada halaman 173, menelaah puisi berjudul Ibu karya D Zawawi Imron.***

Disclaimer: Jawaban di atas hanya sebagai pendamping belajar siswa. Portal Purwokerto tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.

 

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x