Di Potong? Vaksin Covid Yang Dikirim Sedikit, Bupati Banyumas: Kita Dijanjikan 10.000

- 5 Januari 2021, 15:38 WIB
Bupati Banyumas Achmad Husein
Bupati Banyumas Achmad Husein /Evi Yanti/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Bantuan vaksin Covid Sinovac tahap pertama  untuk para tenaga kesehatan (nakes)  di Kabupaten Banyumas Jawa Tengah yang dikirim jauh lebih sedikit, cuma 3.626 dosis dari yang dijanjikan 10.000 dosis.

Bupati Banyumas Achmad Husein mengatakan jumlah tenaga kesehatan kabupaten total 10.039. Namun jumlah vaksin yang dikirim jauh lebih sedikit hanya 3.626 dosis.

“ Awalnya kami  mendapat informasi bahwa pemerintah kabupaten akan mendapat 10.000 dosis vaksin. Namun persediaan vaksin yang dikirim ternyata lebih sedikit,” kata Bupati Banyumas  usai rapat rencana pelaksanaan vaksinasi, Selasa 5 Januari 2021.

Baca Juga: Lirik Lagu Iklan Coca Cola Indonesia Terbaru 2021, Dinyanyikan oleh BTS Lho!

Menurut Bupati Husein, dosis yang dikirim jauh dari kebutuhan. “Jumlah tenaga kesehatan kita ada 10.039 orang dan yang sudah bisa di-download, diunduh datanya mencapai 9.100 sekian, tetapi vaksin yang dikirim 3.626 dosis," tambahnya.

Selain itu Jumlah vaksin yang dikirim nantinya  tidak semua secara  untuk tenaga kesehatan. 

Mengenai pemberian vaksin tahap pertama juga akan diberikan kepada Jajaran Muspida, tokoh agama, pemuda, santri, kyai dan sebagainya, menurut bupati masih dibahas 

Baca Juga: ARMY Nge-gap BTS Nyanyikan Jingle Baru Iklan Coca-Cola Indonesia, Begini Kata Big Hit

Nanti dilakukan vaksinasi serempak  tujuan untuk sosialisasi, sekaligus upaya untuk  meyakinkan masyarakat bahwa vaksinasi covid aman.

“Pemberian vaksinasi itu sampai beberapa tahap, semua mendapat   giliran dengan beberapa pengecualian,” kata Husein.

Halaman:

Editor: Eviyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x