Pertambahan Kasus Harian Turun, Jateng Masih Merah Membara, Urutan Ke-4 di Indonesia

- 23 Januari 2021, 13:07 WIB
Peta sebaran COVID-19 di Jawa Tengah
Peta sebaran COVID-19 di Jawa Tengah /Nisa Hidayat/Jateng Tanggap COVID-19

PORTAL PURWOKERTO – Dua hari terakhir, jumlah kasus COVID-19 di Jawa Tengah mengalami tren penurunan dalam jumlah kasus harian. Namun begitu, Jateng masih bertengger di nomor 4 kasus COVID-19 terbanyak secara nasional.

Di bawah ini, Anda bisa simak laporan lengkap jumlah kasus COVID-19 yang diperbarui pada 23 Januari 2021 pukul 12.00 WIB.

Jumlah kasus aktif yang terdapat di Jawa Tengah kini menyentuh angka 12.442 kasus, naik sebanyak 1.024 kasus dari hari sebelumnya.

Baca Juga: Sesak Nafas dan Hipertensi, Warga Purbalingga Meninggal, Dimakamkan dengan Protokol Covid

Kasus tersebut meliputi pasien terkonfirmasi COVID-19 yang dirawat di rumah sakit maupun yang melakukan isolasi mandiri.

Sementara untuk jumlah kasus sembuh, Jateng mencetak angka total 98.813 kasus. Angka ini mengalami kenaikan sebanya 711 kasus dari hari sebelumnya.

Kasus sembuh dihitung dari jumlah mereka yang telah selesai dirawat atau telah menyelesaikan isolasi mandiri dan dinyatakan negatif COVID-19.

Baca Juga: Login Depkop.go.id Untuk Daftar Online BLT UMKM Tahap 2, Benarkah? Simak Syaratnya

Angka kasus meninggal juga mengalami penurunan. Hari ini, terdapat penambahan sebanyak 68 kasus meninggal dari hari kemarin.

Sementara itu, kasus suspek bertambah sebesar 258 kasus menjadi 13.718 kasus di seluruh Jawa Tengah.

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Sumber: Tanggap COVID Provinsi Jawa Tengah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x