Rizky Febian dan Mahalini, Menikah 2 Agama?

- 5 Mei 2024, 11:18 WIB
Rizky Febian dan Mahalini, Menikah 2 Agama?
Rizky Febian dan Mahalini, Menikah 2 Agama? /Instagram Rizky Febian

Prosesi pernikahan mereka berdua pun menjadi tanda tanya, apakah akan dilakukan secara Islam atau Hindu. Pasalnya, Islam tidak menerima pernikahan beda agama.

Rizky Febian dan Mahalini diketahui memulai ritual pernikahan secara adat Bali sejak Minggu pagi, 5 Mei 2024. 

Menurut Kelian Dinas (Kepala Lingkungan) Banjar Aseman Kawan, I Gede Hardi Raharja, di Bali Iky dan Lini akan mengikuti prosesi adat Bali mulai dari pagi hingga malam.

Rangkaian Acara Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Diawali dengan Upacara Mepamit yaitu upacara pamit atau akan pergi yang dilakukan oleh mempelai wanita yang meninggalkan keluarganya untuk menjalani kehidupan di tempat baru bersama suami.

Dalam prosesi mepamit, pengantin wanita atau yang dalam bahasa Bali disebut dengan pradana akan berpamitan dengan leluhurnya.

Sang pengantin wanita selanjutnya akan diberi izin dan restu untuk hidup bersama pengantin pria atau purusha.

Sang pengantin pria kemudian akan bertanggung jawab terhadap kesejahteraan dan kebahagiaan pengantin wanita saat sudah berumah tangga.

Baca Juga: Profil Mahalini Raharja dan Rizky Febian Menikah di Bali Hari Ini,?Cek Hukum Nikah Beda Agama Islam dan Hindu

Proses mepamit dilakukan di rumah pengantin wanita pada waktu yang telah ditentukan dua belah pihak. Lalu, pihak pengantin pria akan membawa banten atau seserahan.

Prosesi kedua adalah Madar ma swaka. Ritual ini adalah proses inti dari pernikahan dalam adat Bali. Usai prosesi kedua selesai, kedua mempelai akan menggelar resepsi hingga malam.

Halaman:

Editor: Lasti Martina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah