Purbalingga akan Punya Kampus Baru, Diperkirakan Selesai Pembangunan pada 2025, Ini Lokasinya

- 17 Maret 2021, 12:33 WIB
Tangkapan layar Instagram Dinkominfo Purbalingga tentang perencanaan pembangunan Kampus UIN Saifuddin Zuhri
Tangkapan layar Instagram Dinkominfo Purbalingga tentang perencanaan pembangunan Kampus UIN Saifuddin Zuhri /Hening Prihatini/Dinkominfo Purbalingga

Ia juga menyampaikan perencanaan jadwal pembangunan Kampus UIN Saifuddin Zuhri kepada pihak Pemkab Purbalingga berikut rancangan anggaran yang menelan hingga ratusan miliar rupiah.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Purbalingga menyambut baik pembangunan Kampus tersebut di wilayah Karangsentul Purbalingga.

Bupati Tiwi menyampaikan bahwa akan ada pembangunan infrastruktur yang mendukung pembukaan Kampus UIN Saifuddin Zuhri tersebut di wilayah Tobong-Karangjengkol hingga bekerjasama dengan LIPI untuk membuat Geopark di wilayah Desa Karangjengkol.

Baca Juga: Ini Program Pemkab Purbalingga untuk Dukung Perkembangan UMKM Purbalingga, Dari Modal hingga Pemasaran

Ia juga menambahkan bahwa ada investor yang akan membangun semacam pusat perbelanjaan di wilayah sekitar Kampus UIN Saifuddin Zuhri.

Bupati Purbalingga berharap dengan adanya Kampus UIN Saifuddin Zuhri ini dapat memberi beasiswa untuk putra putri daerah yang memiliki ekonomi lemah untuk dapat merasakan jenjang pendidikan yang lebih tinggi.***

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Dinkominfo Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x