Lakukan Studi Komparatif, Karang Taruna Banyumas Sambangi Kartar Dipo Ratna Muda Bantul

- 30 Maret 2021, 11:55 WIB
Karang Taruna Banyumas mengunjungi Karang Taruna Dipo Ratna Muda Kabupaten Bantul dalam rangka kegiatan studi komparatif
Karang Taruna Banyumas mengunjungi Karang Taruna Dipo Ratna Muda Kabupaten Bantul dalam rangka kegiatan studi komparatif /Hening Prihatini/Karang Taruna Banyumas


PORTAL PURWOKERTO - Pengurus Karang Taruna Terpilih periode 2021-2026 Kabupaten Banyumas menyambangi Karang Taruna Dipo Ratna Muda Kabupaten Bantul.

Kegiatan yang dilakukan pada 27 Maret 2021 merupakan gerakan pertama para pengurus Karang Taruna Terpilih Banyumas sebagai salah satu bentuk studi komparatif.

Selama dua hari, para pengurus Karang Taruna Banyumas tersebut mengambil manfaat guna mempersiapkan kepengurusan baru pasca diadakannya Temu Karya pada akhir Februari 2021 lalu.

Baca Juga: Lebih Interaktif, Bupati Banyumas Bikin Bakul Peso Versi Avatar di Akun Instagram

Studi komparatif yang dilakukan Karang Taruna Banyumas ini diharapkan dapat menginspirasi para pengurus baru untuk menghasilkan program kerja yang lebih baik seperti yang disampaikan Wakil Ketua I Karang Taruna Banyumas Terpilih, Waryono.

"Kita studi ke kabupaten lain dengan harapan bisa menghasilkan program kerja yang lebih baik dan Karang Taruna Kabupaten Banyumas semakin maju," katanya.

Kegiatan studi komparatif tersebut juga didampingi oleh Kepala DINSOSPERMADES Banyumas, Widarso.

Baca Juga: Truk Angkut Minyak Terguling di Kemutug Lor Baturraden, Kolam Ikan Diduga Tercemar

Ia mengatakan bahwa pihaknya siap mendukung setiap kegiatan yang dilakukan Karang Taruna Banyumas.

"Karang Taruna bisa jadi wadah bagi teman-teman untuk berkreasi dan berkiprah. Kami dari dinas siap men-support terus setiap kegiatan Karang Taruna," kata Widarso.

Disela-sela kegiatan tersebut, para pengurus Karang Taruna Banyumas Terpilih yang rencananya akan dilantik pada April-Mei 2021 mendatang juga merumuskan kegiatan yang akan diselenggarakan selama lima tahun kepengurusan mereka.

Baca Juga: Tak Hanya Stasiun Purwokerto, Ini Empat Stasiun PT KAI Daop 5 Purwokerto yang Sediakan GeNose

Selain itu, untuk meningkatkan kekompakan, Karang Taruna Banyumas juga menyempatkan melakukan kunjungan ke wisata-wisata di Yogyakarta.

Hal tersebut dilakukan selain untuk rekreasi dalam menyiapkan semangat baru calon kepengurusan, juga untuk belajar pengelolaan wisata yang harapannya bisa diterapkan di Kabupaten Banyumas.

Baca Juga: Cemburu, Pria Tampar Pacarnya Dengan Charger HP di Sebuah Hotel di Purwokerto

Kepengurusan Karang Taruna Banyumas Terpilih periode 2021-2026 diketuai oleh Juli Krisdianto yang juga anggota DPRD Provinsi Jateng.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah