Libur Natal dan Tahun Baru 2024, Daop 5 Purwokerto: Masa Angkutan Nataru Mulai 21 Desember 2023 7 Januari 2024

- 21 Desember 2023, 12:25 WIB
Libur Natal dan Tahun Baru 2024, Daop 5 Purwokerto  Gelar  Pasukan
Libur Natal dan Tahun Baru 2024, Daop 5 Purwokerto Gelar Pasukan /evi Portal Purwokerto

 

 

 

PORTAL PURWOKERTO - PT KAI Daop 5 Purwokerto melaksanakan Apel Gelar Pasukan Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) Apel Gelar Pasukan ini menandai hari pertama dimulainya masa Posko Angkutan Nataru mulai dari 21 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024.

Selama libur Natal dan Tahun Baru 202, PT Kereta Api Indonesia (KAI) menetapkan masa Angkutan Nataru selama 18 hari, mulai dari 21 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024.

Apel gelar pasukan Apel Gelar Pasukan Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) dipimpin oleh Vice President (VP) Daop 5 Purwokerto, Dominicus Agung Wawan Purnawan di halaman Kantor Daop 5 Purwokerto, Kamis 21 Desember 2023.

“ Apel Gelar Pasukan ini menandai hari pertama dimulainya masa Posko Angkutan Nataru KAI khususnya di Daop 5 Purwokerto dalam rangka melayani masyarakat yang menggunakan moda angkutan kereta api,” kata Daop 5 Purwokerto saat apel gelar Pasukan Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

Baca Juga: Libur Nataru KAI Daop 5 Purwokerto Siagakan 291 Personel Keamanan, Jaga Jalur Rawan Kejahatan dan Bencana

Selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru ini, kata Dominicus Agung Wawan Purnawan, KAI Daop 5 Purwokerto menyediakan total 171.612 tempat duduk selama periode tersebut atau 9.534 tempat duduk setiap harinya baik serta KA regular serta KA tambahan.

Mengenai tema Natal dan Tahun baru 2024 dengan tema “Transportasi Aman, Liburan Nyaman”, seluruh jajaran KAI Daop 5 Purwokerto mulai dari staf hingga top management dilibatkan dalam operasional Natal dan Tahun Baru.

Halaman:

Editor: Eviyanti

Sumber: Daop 5 Purwokerto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah