20 Rumah di Bancar Purbalingga Terancam Hanyut Imbas Longsor Tebing Sungai Klawing, Begini Kondisi Saat Ini

- 23 Januari 2024, 08:54 WIB
20 Rumah di Bancar Purbalingga Terancam Rusak Imbas Longsor Tebing Sungai Klawing, Begini Kondisi Saat Ini
20 Rumah di Bancar Purbalingga Terancam Rusak Imbas Longsor Tebing Sungai Klawing, Begini Kondisi Saat Ini /BPBD Purbalingga /

PORTAL PURWOKERTO- Sebuah video memperlihatkan tebing sungai longsor yang mengakibatkan beberapa rumah rusak di bagian dapur dan belakang rumah.

Diketahui, video tersebut merupakan longsor tebing Sungai Klawing Purbalingga di wilayah Kelurahan Bancar.

Dikonfirmasi ke salah satu staff BPBD Purbalingga pada Senin, 22 Januari 2024, Haryanto, membenarkan hal tersebut.

Ia menyebut, sekitar 20 rumah terancam rusak dan sebuah minimarket terdampak longsor tebing Sungai Klawing di wilayah Bancar Purbalingga.

Baca Juga: Warga yang Tenggelam di Sungai Klawing Purbalingga Ditemukan, Basarnas Tutup Operasi SAR

Diantara rumah tersebut, bagian dapur dan belakang rumah telah hanyut terbawa longsor tebing Sungai Klawing. 

Mengutip Antara News, salah seorang warga, Herling Harris Nie, warga di RT 01 RW 01 Bancar Purbalingga, mengatakan, bahwa tebing Sungai Klawing longsor pertama kali pada 2022 dan longsor kembali pada 11 Desember 2023.

Kepala Pelaksana BPBD Purbalingga, Priyo Satmoko, mengatakan bahwa penanganan longsor di bantaran Sungai Klawing, Kelurahan Bancar, merupakan kewenangan BBWS SERAYU OPAK (BBWSSO).

Pada 4 Januari 2024, pihak BBWS Serayu Opak yang didampingi BPBD Purbalingga telah melakukan survei lokasi normalisasi dan penurunan alat berat.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x