WASPADA! Kasus Demam Berdarah Dengue Cilacap Melonjak, Hari INI Dimulai PSN Massal Serentak

- 8 Maret 2024, 15:56 WIB
Kasus DBD di kabupaten Cilacap angkanya naik tajam, hari ini digelar PSN massal
Kasus DBD di kabupaten Cilacap angkanya naik tajam, hari ini digelar PSN massal /Pemkab Ciacap



PORTAL PURWOKERTO - Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Cilacap angkanya melonjak tajam dan masyarakat diminta waspada.

Untuk mengatasi dan menekan bertambahnya kasus, hari ini Jumat 8 Maret 2024 dimulai kegiatan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk) secara massal dan serentak.

Data pada Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan KB Cilacap dr.Pramesti Griana Dewi menyebut, angka kasusnya saat ini sebanyak 113.

Dari jumlah orang yang terkena DBD ini, 2 diantaranya dilaporkan meninggal dunia pada Januari dan Februari lalu.

"Ini merupakan angka kasus awal 2024 yang sudah melebihi tahun 2023. Kala itu ada 103 kasus dengan jumlah 5 kematian" tandas Pramesti.

Baca Juga: Simak Tanggal 15 Juni 2023 Memperingati Hari Apa? Ada Hari Demam Berdarah Dengue ASEAN

Angkanya cukup tinggi sehingga harus segera ada langkah konkret untuk mengatasinya agar tidak bertambah.

Salah satu upaya menurut Pramesti adalah dengan PSN secara massal dan serentak.

"Kita sudah berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait untuk mengambil tindakan mengatasi wabah ini" jelas dia.

Ditegaskan, PSN secara massal dan serentak sudah dimulai pada pukul 07.00 WIB hari Jumat ini.

Agar hasilnya maksimal, katanya peran dan partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan di lingkungan tinggal masing-masing.

Baca Juga: Teks Poster Waspada Demam Berdarah, Kalimat Masalah dan Kalimat Penyelesaian Masalah, Kelas 3 Tema 4 Subtema 3

Gerakan PSN massal dan serentak melalui dengan cara menguras, menutup genangan. Barang bekas yang masih berguna bisa dimanfaatkan kembali.

Untuk mengatasi gigitan nyamuk, ada cara implementasi Gerakan Jumat Bersih dan Gerakan 1 Rumah 1 Jumantik (G1R1J).

"Tempat penampungan air yang sulit dikuras diberi larvasida" tutur Pramesti.

Diharapkan, gerakan PSN massal dan serentak ini akan mencegah dan melindungi masyarakat dapat dari  gigitan nyamuk Aedes aegypti.*** 

Editor: Eviyanti

Sumber: Pemkab Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x