Kronologi Kapal Nelayan Cilacap Terbakar di Dermaga 3 PPSC, 5 Armada Damkar Gabungan Diturunkan

- 25 April 2024, 22:57 WIB
Kronologi Kapal Nelayan di Cilacap Terbakar di Dermaga 3 PPSC,: 5 Armada Damkar Diturunkan.*
Kronologi Kapal Nelayan di Cilacap Terbakar di Dermaga 3 PPSC,: 5 Armada Damkar Diturunkan.* /tangkapan video dok Damkar Cilacap

PORTAL PURWOKERTO - Apa penyebab kebakaran yang terjadi pada kapal nelayan di Cilacap pada Kamis, 25 April 2024 malam. Ada empat kapal milik nelayan yang terbakar. 

Terjadi kebakaran kapal nelayan yang bertempat di Dermaga 3 Pelabuhan Perikanan Samudera Cilacap (PPSC) pada Kamis malam. 

Peristiwa kebakaran kapal nelayan Cilacap ini terjadi sekitar pukul 18.45 WIB

Api membakar hebat kapal nelayan dengan ukuran sekitar 30 GT ini. 

Baca Juga: Kondisi Terkini Kebakaran Kapal di Dermaga 3 PPS Cilacap, Kamis 25 April 2024 Malam 

Dari video yang beredar api membakar kapal trawl nelayan yang sedang bersandar di Dermaga 3 PPS Cilacap. Api diduga menjalar ke beberapa kapal lainnya. 

Ada empat kapal yang terbakar pada peristiwa kebakaran di Dermaga 3 PPS Cilacap ini, yakni kapal Lautan Berlian 1 negan ukuran 27GT, Kapal Mulia 16, dengan ukuran 50 GT, Kpal Hasil Melimpah 29 dan Kapal Selat Jaya 8.

Untuk memadamkan api yang melahap kapal-kapal ini, Tim pemadam kebakaran menerjunkan lima armada pemadam kebakaran

Yakni dia dari UPT Damkar Cilacap pada Satpol PP Cilacap dibantu dari Pertamina, S2P dan juga dari Pelindo III Cilacap.

"Ada lima unit armada damkar, dua dari Damkar Cilacap, satu dari RU IV Cilacap, satu unit dari S2P dan satu dari Pelindo 3 Cilacap dibantu dengan relawan dan jajaran Satpol PP Cilacap dan TNI Polri," kata Kepala UPT Damkar Cilacap Supriyadi.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x