7 Kampus BUMN Terbaik Buka Beasiswa APERTI BUMN 2024 Bisa Langsung Kerja, INI Universitasnya

- 24 Mei 2024, 19:35 WIB
 7 Kampus BUMN Terbaik Buka Beasiswa APERTI BUMN 2024 Bisa Langsung Kerja, INI Universitasnya
7 Kampus BUMN Terbaik Buka Beasiswa APERTI BUMN 2024 Bisa Langsung Kerja, INI Universitasnya /instagram Ericktohir/

 

PORTAL PURWOKERTO - Kesempatan baik dan terbuka bagi kalian yang baru saja lulus SMA atau yang sederajat.

Peluang untuk mendapatkan Beasiswa APERTI saat ini sedang dibuka dan kesempatan selanjutnya setelah lulus bisa langsung kerja.

Karena kuotanya yang terbatas, maka kalian yang berminat jangan ulur waktu segera urus semua persyaratan dan segera daftarkan diri lewat online.

Menteri BUMN Ercik Thohir dalam akun IG resminya menyebut, beasiswa APERTI 2024 mencakup:

1. Beasiswa penuh atau parsial yang diatur oleh masing-masing kampus

2. Ada kesempatan magang di BUMN

3. Bahkan ada kesempatan kalian bisa langsung bekerja di BUMN.

Berikut syarat yang harus kalian penuhi untuk mendapatkan Beasiswa APERTI BUMN 2024:

- Lulusan SMA/SMK/ MA tahun 2023 dan 2024

- Mencantumkan nilai rapor dari semester 1 sampai 5

- Bila ada sertifikat prestasi ikut dilampirkan

- Seluruh berkas pendaftaran di upload ke link yang ada di tiap kampus yang dituju

- Peserta hanya boleh memilih satu perguruan tinggi saja.

Kuota untuk calon mahasiswa penerima beasiswa ini hanya dibatasi 110 orang saja.

Baca Juga: UMP Purwokerto Siapkan Beasiswa Atlet Peraih Medali Sea Games 2023, Masuk 20 Kampus Swasta Terbaik Se ASEAN

Berikut 7 universitas BUMN yang membuka jalur beasiswa ini:

1. Telkom University
2. UISI (Universitas Internasional Semen Indonesia)
3. Universitas Pertamina
4. Institut Teknologi Telkom Purwokerto
5. Institut Teknologi PLN
6. ULBI (Universitas Logistik dan Bisnis Internasional)
7. Politeknik Semen Indonesia

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap kalian bisa mengakses link website: aperti-bumn.org.***

--
Anda menerima pesan ini karena berlangganan grup "Portal Purwokerto" di Google Grup.
Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini, kirim email ke [email protected].
Untuk melihat diskusi ini di web, kunjungi https://groups.google.com/d/msgid/portal-purwokerto/CAHyVbevvEy%2BL697QOgH9mj8Af8g-hRvm%2Bah5SMq9nK-2wzy6pw%40mail.gmail.com.

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah