Link Pendaftaran Mudik Gratis DKI Jakarta 2024 Dibuka Hari Ini 20 Maret 2024, Tujuan ke 19 Kota di 6 Provinsi

- 20 Maret 2024, 04:56 WIB
Link Pendaftaran Mudik Gratis DKI Jakarta 2024 Dibuka Hari Ini 20 Maret 2024, Tujuan ke 19 Kota di 6 Provinsi
Link Pendaftaran Mudik Gratis DKI Jakarta 2024 Dibuka Hari Ini 20 Maret 2024, Tujuan ke 19 Kota di 6 Provinsi /Twitter Dishub DKI Jakarta

PORTAL PURWOKERTO - Berikut link pendaftaran mudik gratis DKI Jakarta 2024 yang dibuka hari ini Rabu, 20 Maret 2024 dengan tujuan ke 19 kota di 6 provinsi. Cek juga jadwal keberangkatan, lokasi tujuan dan jadwal verifikasi pendaftaran.

Keenam provinsi yang menjadi tujuan mudik gratis yang diselenggarakan Dinas Perhubungan Jakarta adalah Lampung, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY dan Jawa Timur.

Perlu diketahui, mudik gratis ini juga melayani arus mudik dan balik yang berlangsung pada waktu berbeda dan pendaftarannya hanya bisa dilakukan secara online melalui link resmi.

Setelah berhasil melakukan pendaftaran secara online, pemudik wajib melakukan verifikasi dengan membawa fotokopi kelengkapan admiistrasi ke lokasi verifikasi yang sudah ditentukan oleh Dinhub Jakarta.

Baca Juga: Jadwal Mudik Gratis Kemenhub 2024, Cek Rute Mudik dan Arus Balik Jalur Darat, Lewat Kota Mana Saja?

Pada program mudik gratis kali ini, pemudik dapat juga mendaftarkan kendaraan sepeda motornya untuk ikut diangkut menggunakan truk ke berbagai lokasi tujuan mudik sesuai tata cara yang sudah ditentukan.

Jadwal Mudik dan Balik

Pemberangkatan truk berisi kendaraan pemudik akan berlangsung pada 3 April 2024 dan keberangkatan dari Terminal Pulogadung. Sementara pemberangkatan bus berisi pemudik dilakukan pada 4 April 2024 dari Monas.

Untuk arus balik ke Jakarta juga terbagi dua, pertama pemberangkatan truk berisi motor pemudik dilakukan pada 13 April 2024 dari 7 terminal tujuan ke terminal Pulogadung. Pemudik sendiri akan diangkut menggunakan bus pada 14 April 2024 dari 19 terminal tujuan ke terminal Terpadau Pulo Gebang.

Baca Juga: Alhamdulillah Mudik Gratis Lebaran 2024 dari Pemprov DKI Jakarta Dibuka 20 Maret! Daftar di Link INI

Halaman:

Editor: Galih Prabashinta P.P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x