PKH 2024 Tahap 2 Cair di 20 Wilayah Ini! Lewat KKS BNI, BRI, BSI dan Bank Mandiri! Cek Namamu Terdaftar?

- 1 April 2024, 09:46 WIB
Ilustrasi. PKH 2024 Tahap 2 Cair di 20 Wilayah Ini! Lewat KKS BNI, BRI, BSI dan Bank Mandiri! Cek Namamu di cekbansos.kemensos.go.id.*
Ilustrasi. PKH 2024 Tahap 2 Cair di 20 Wilayah Ini! Lewat KKS BNI, BRI, BSI dan Bank Mandiri! Cek Namamu di cekbansos.kemensos.go.id.* /PORTAL PURWOKERTO /Hening Prihatini

PORTAL PURWOKERTO- Bansos PKH 2024 tahap 2 periode Maret April 2024 mulai cair lewat KKS BNI, BSI, BRI, dan Bank Mandiri sejak akhir Maret 2024 untuk pemegang kartu Merah dan kartu Merah Putih.

Pencairan bansos PKH 2024 tahap 2 ini disampaikan Pendamping PKH Jihan yang menjadi oase bagi para KPM yang menantikan dana bantuan tersebut. 

Ia menyampaikan, pencairan PKH tahap 2 2024 ini disalurkan lewat KKS BSI terlebih dahulu yang disusul KKS Mandiri pada akhir Maret 2024 lalu. Apakah namamu terdaftar dalam cekbansos.kemensos.go.id?

Disinyalir, pencairan bansos PKH tahap 2 2024 ini dilaksanakan di berbagai wilayah di Indonesia tak hanya di Jawa Timur, Jawa Barat dan Jawa Tengah. Para KPM pemegang kartu KKS BSI di Banda Aceh dikabarkan telah menerima bansos ini.

Baca Juga: Pencairan BPNT Tahap 2 2024 Tertunda? Ikuti Tips Berikut Ini Bagi KPM BPNT Plus PKH

Selain itu, penerima manfaat yang ada di wilayah Jawa Barat pun dikabarkan telah menerimanya meski beku tersalurkan secara merata untuk seluruh penerima manfaat.

Namun, di kota-kota besar seperti Semarang, Surabaya, Cirebon dan kota besar lainnya agaknya telah mulai mendapatkan titik terang pencairan PKH 2024 tahap 2 pada awal April 2024.

Untuk para KPM pemegang KKS merah misalnya, salah satu KPM PKH 2024 yang tak mau disebutkan namanya telah mendapatkan pencairan sebesar Rp580 ribu lewat agen.

Bagi para KPM PKH dan PKH Plus BPNT 2024 dapat mengecek secara berkala pencairan bansos ini dengan mengecek terlebih dahulu di link cekbansos.kemensos.go.id. 

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x