Badan Terasa Lelah? Segarkan dengan Herbal ala dr Zaidul Akbar, Bahannya Kunyit hingga Cabe Merah

11 November 2021, 14:40 WIB
Ilustrasi, Badan Terasa Lelah? Segarkan dengan Herbal ala dr Zaidul Akbar / Husky Kuma /Pixabay /

PORTAL PURWOKERTO - Badan Terasa Lelah? Segarkan dengan Herbal ala dr Zaidul Akba.

Ramuan Anti Capek ala Dr Zaidul Akbar, Bahannya Kunyit hingga Cabe Merah

Badan terasa penat, loyo, capek, lelah? Selain butuh istirahat anda bisa mencoba resep herbal ala dr Zaidul Akbar agar bertenaga kembali.

Banyak tersedia di warung,obat penghilang lelah tapi sebaiknya anda tidak usah mengkonsumsinya.

Baca Juga: dr Zaidul Akbar Sarankan Resep Herbal untuk Mengatasi Infeksi Saluran Kemih dan Cara Sederhana Membuatnya

Obat kimia biasanya menimbulkan efek ketergantungan dan bila dikonsumsi terus menerus akan membahayakan kesehatan.

Lewat YouTube @zaidulakbar official , beliau membagikan resep pengusir lelah.

Terbuat dari bahan alami dan mudah didapat yang terbuat dari campuran jahe, kunyit, cabe merah dan jeruk nipis.

Rasanya sangat menyegarkan dan enak.

"Minuman ini saya sebut minuman refreshing sel sel dalam tubuh kita alias menyegarkan sel karena kandungan yang luar biasa pada bahan-bahan yang ada yaitu Jahe, Kunyit, Cabe merah, jeruk nipis, masyaa Allah," kata dr. Zaidul Akbar pada unggahan videonya (26/9).

Bahan yang diperlukan untuk herbal ini sangat familiar di dapur yakni terdiri dari:
+ jahe yang sudah dicuci bersih, -kunyit
+ cabe merah yang dipotong kecil-kecil.
+ perasan air jeruk lemon.

Baca Juga: Resep Obat Herbal untuk Mengobati Sinusitis ala dr Zaidul Akbar, Hanya dari Bonggol Nanas!

Semua bahan ini dicampur dengan air hangat atau air suhu ruang dan didiamkan selama 15-30 menit sebelum dikonsumsi. Tujuannya adalah agar semua kandungan bahan bisa larut dalam air sehingga manfaatnya bisa dirasakan maksimal.

Obat herbal ini sudah siap untuk dikonsumsi.
Lebih bagus lagi ditambahkan madu agar menambah nutrisi dan rasa manis.

"Buat yang lemah, buat yang loyo-loyo, lagi ga tenaga badannya, lagi males-malesan, lagi bete-betean dan mood ga jelas, ramuan ini bagus banget ada di meja kerja anda, termasuk yang lagi flu, batuk," kata dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: Asam Lambung Naik? Jangan Panik ada Obat Herbal Asam Lambung untuk Mengatasinya ala dr Zaidul Akbar

Dalam kandungan jahe, kunyit ada antioksidan , dari cabe dan jeruk nipis terkandung mineral untuk membantu meningkatkan tenaga.***

Editor: Eviyanti

Sumber: YouTube @zaidulakbar official

Tags

Terkini

Terpopuler