Malam Sebelum Natal Disebut Apa? Begini Mayoritas Umat Kristiani di Indonesia Merayakannya

24 Desember 2021, 17:10 WIB
Malam Sebelum Natal Disebut Apa? Begini Mayoritas Umat Kristiani di Indonesia Merayakannya /unsplash.com/Seb Mooze

PORTAL PURWOKERTO - Malam sebelum Natal disebut apa? Begini mayoritas umat Kristiani di Indonesia merayakannya.

Di Indonesia malam sebelum Natal disebut Malam Natal, umat Kristiani mayoritas merayakannya dengan menjalankan misa dan kebaktian di gereja.

Namun mengingat saat ini masih dalam suasana pandemi, maka malam sebelum Natal yang biasa disebut Malam Natal ini juga dilakukan di rumah.

Malam sebelum Natal disebut juga dengan Malam Natal, identik dengan lagu Malam Kudus yang syahdu dan juga misa serta kebaktian yang khusyuk.

Baca Juga: 10 Ucapan Selamat Natal Bahasa Inggris dan Terjemahannya, Cocok untuk Dijadikan Status Media Sosial

Mayoritas misa dan juga kebaktian malam Natal di Indonesia diisi dengan puji pujian dan juga mendengarkan firman Tuhan.

Adapun bagi umat Kristiani, perayaan Natal adalah moment untuk merayakan kelahiran Yesus Kristus yang dipercaya oleh umat Kristiani sebagai anak Allah yang dilahirkan ke dunia.

Dalam kepercayaan umat Kristiani, Yesus lahir ke dunia untuk menebus dosa umat manusia.

Perayaan malam sebelum Natal yang disebut Malam Natal ini dirasakan mayoritas umat Kristiani sebagai malam yang syahdu.

Baca Juga: Gratis! Link Live Streaming Jadwal Misa Natal Online Katedral Jakarta, Mulai Malam Natal Hingga Hari Natal

Bagaimana dipercaya oleh umat Kristiani bahwa Yesus terlahir di Betlehem di bawah langit dan bintang yang berkilauan.

Berikut ini adalah lirik lagu Malam Kudus yang biasa dinyanyikan oleh umat Kristiani di Indonesia saat Malam Natal, serta sejarah dan maknanya bagi umat Kristiani yang sebentar lagi rayakan Natal.

Tinggal sehari lagi umat kristiani akan merayakan hari yang istimewa yakni Natal 2021.

Di malam sebelum Natal yang biasa disebut malam Natal biasanya banyak dari mereka yang akan mencari lirik lagu Malam Kudus untuk dinyanyikan bersama.

Baca Juga: Lirik Lagu Damai Natal, Gembira, Seru, Lagu Natal Terbaru, Selamat Menyambut Natal!

Tak dipungkiri kalau lirik lagu Malam Kudus menjadi salah satu yang paling banyak dicari karena lagu itu adalah lagu Natal yang paling populer.

Lirik lagu Malam Kudus yang banyak dinyanyikan menjelang Natal ini memiliki sejarah panjang serta makan yang dalam bagi umat Kristiani.

Sebelum kita berbicara mengenai sejarah dan maknanya berikut ini adalah lirik lagu Malam Kudus yang bisa dinyanyikan saat malam Natal tiba.

Lirik Lagu Malam Kudus

Verse 1:

Malam kudus, sunyi senyap

Dunia terlelap

Hanya dua berjaga terus

Ayah bunda mesra dan kudus

Anak tidur tenang

Anak tidur tenang

Baca Juga: Ini Syarat Mudik ke Banyumas Selama Masa Libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 

Verse 2:

Malam kudus, sunyi senyap

Kabar baik menggegap

Bala surga menyanyikannya

Kaum gembala menyaksikannya

Lahir Raja Syalom

Lahir Raja Syalom

 

Verse 3:

Malam kudus, sunyi senyap

Kurnia dan berkat

Tercermin bagi kami terus

Di wajah-Mu ya Anak Kudus

Cinta kasih kekal

Cinta kasih kekal

Lirik lagu Malam Kudus ditulis oleh Josef Mohr, seorang pria yang namanya tidak asing di kota kelahirannya Salzburg.

Baca Juga: Tanggal 24 Desember Hari Apa, Hari Jumat, Malam Natal 25 Desember 2021, Malam Sebelum Hari Kelahiran Yesus

Konon menurut sejarahnya pencipta lagu Malam Kudus ini tak begitu beruntung di lingkungannya.

Mungkin karena kemiskinan ibunya, pendeta katedral Katolik setempat mengambil Josef sebagai anak angkat.

Josef memiliki kecenderungan terhadap musik, yang didorong oleh gereja, dan dia akhirnya memutuskan dirinya untuk mengejar imamat.

Dia ditahbiskan pada 21 Agustus 1815, dan dikirim ke Oberndorf, tepat di utara Salzburg.

Perjalanan penulis lagu Malam Kudus, disana dia bertemu Franz Xaver Gruber, seorang guru sekolah setempat yang akan menjadi organis di Gereja Old Saint Nicholas pada tahun berikutnya.

Gruber berasal dari asal yang sama-sama rendah hati, dan dirinya merasa nyaman dengan musiknya.

Persahabatan keduanya inilah yang menyebabkan terciptanya lagu Malam Kudus.

Baca Juga: Ini Syarat Mudik ke Banyumas Selama Masa Libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022

Malam Kudus atau Stille Nacht dalam bahasa Jerman asli diciptakan karena Mohr membutuhkan lagu pujian untuk penyembahan.

Pada Malam Natal 1818, Mohr mengunjungi Gruber dengan puisi yang telah ditulisnya beberapa tahun sebelumnya.

Gruber dengan cepat mengaransemen lagu tersebut untuk dimainkan pada gitar dengan paduan suara karena organ gereja rusak.

Malam itu dalam Misa Tengah Malam, Gruber mengikat gitarnya dan memimpin jemaat di St. Nicholas dalam membawakan lagu Malam Kudus untuk yang pertama kalinya.

Kemudian pada tahun 1800-an, hymne tersebut diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris dan dibawa ke Amerika melalui sebuah buku berjudul Sunday School Hymnal, meskipun dengan hanya tiga dari enam ayat aslinya.

Hari ini, Malam Kudus mungkin adalah lagu Natal paling terkenal dalam sejarah.

Baca Juga: Mengamankan Natal dan Tahun Baru, Polresta Banyumas Musnahkan Ribuan Botol Miras dan Ratusan Liter Ciu

Malam Kudus itu telah diterjemahkan ke sebagian besar bahasa, dan versi Bing Crosby adalah single terlaris ketiga dalam sejarah.

Lagu itu sendiri bahkan telah dinyatakan sebagai warisan budaya tak benda oleh UNESCO pada tahun 2011.

Malam Kudus diciptakan setelah berakhirnya Perang Napoleon, 1792-1815. Perang telah menyebabkan penderitaan besar di banyak wilayah Eropa.

Hasilnya adalah lagu yang indah dengan pesan Natal harapan bagi penduduk miskin pada waktu itu yang telah dihancurkan oleh perang dan kelaparan.

Hari ini dianggap sebagai lagu perdamaian, untuk menyatukan orang, dan menyatukan mereka melintasi batas, hambatan bahasa dan agama.

Nah itu dia lirik lagu Malam Kudus serta sejarah dan maknanya bagi umat Kristiani yang sebentar lagi merayakan Natal.***

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler