Arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat untuk Interpretasi Secara Umum

21 Agustus 2022, 13:33 WIB
Ilustrasi Kartu Tarot King of Wands; Arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat untuk Interpretasi Secara Umum /Portal Purwokerto/Rozak Abidin

PORTAL PURWOKERTO – Simak ulasan mengenai arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat untuk interpretasi secara umum.

Pembahasan arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat dalam artikel ini merupakan pembahasan secara umum.

Baik untuk arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat dalam posisi tegak ataupun dalam posisi terbalik.

Pengungkapan arti Kartu Tarot King of Wands tersebut berdasarkan gambaran yang ada di kartu tersebut baik dalam posisi tegak ataupun posisi terbalik.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot King of Swords atau Raja Pedang Untuk Asmara dan Hubungan: Hati-Hati Dengan Calon Pasangan

Berikut pembahasan selengkapnya mengenai arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat secara umum pada posisi tegak ataupun posisi terbalik.

Pada Kartu Tarot seri Rider Waite, kartu King of Wands atau Raja Tongkat digambarkan dengan gambaran seorang Raja yang duduk di atas takhta dengan tongkat kayu di tangannya.

Raja pada Kartu Tarot King of Wands tersebut mengenakan jubah mewah berwarna merah api dan memiliki mahkota di kepalanya.

Pada tahta yang digambarkan dalam Kartu Tarot King of Wands dihiasi dengan ukiran singa dan salamander yang menggigit ekornya sebagai tanda keabadian dan gerakan maju, yang juga merupakan simbol api.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot Queen of Swords atau Ratu Pedang, Interpretasi Secara Umum Dalam Posisi Tegak dan Terbalik

Bagi Anda yang penasaran dengan arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat, berikut arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat secara umum, baik dalam posisi tegak ataupun terbalik.

Arti Kartu Tarot King of Wands Secara Umum

Arti Kartu Tarot King of Wands Posisi Tegak Secara Umum

Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat pada posisi tegak melambangkan energi api yang kuat, yang memberikan kekuatan pikiran dan meningkatkan keterampilan kepemimpinan profesional.

Pada saat yang sama, Anda justru merasa tidak terlalu tertarik untuk berkreasi dengan tangan Anda sendiri.

Jika Anda mendapati kemunculan Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat pada pembacaan secara umum, hal tersebut memiliki arti bahwa Anda akan memiliki pekerjaan penting yang dapat membimbing orang lain untuk mencapai tujuan mereka.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot King of Swords atau Raja Pedang: Interpretasi Secara Umum Dalam Posisi Tegak dan Terbalik

Secara personal, kemunculan Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat juga memiliki arti bahwa Anda akan mendapatkan kesuksesan, karena orang-orang atau bawahan Anda akan mendengarkan perintah Anda layaknya seorang Raja.

Kemunculan Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat pada posisi tegak juga merupakan tanda kepemimpinan Anda yang Anda miliki secara alami.

Atas bakat kepemimpinan Anda tersebut, orang-orang atau bawahan Anda juga akan merasa yakin bahwa Anda mengetahui apa yang seharusnya Anda lakukan secara benar.

Dengan demikian, Anda pun akan memiliki sebuah tim yang solid yang dengan mudah bisa melewati segala rintangan atas arahan dan nasihat Anda.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot King of Pentacles atau Raja Koin untuk Keuangan dan Karir, Hati-Hati Dalam Mengurus Keuangan

Semangat dan motivasi Anda untuk meraih kesuksesan, juga turut mempengaruhi pribadi orang-orang di sekitar Anda.

Anda menganggap halangan dan rintangan yang muncul selama proses menuju kesuksesan sebagai sebuah tantangan yang justru akan membuat Anda semakin bersemangat dan lebih memacu adrenalin Anda.

Secara personal, Anda juga telah siap secara mental dan fisik untuk meraih kesuksesan dan memimpin semua orang.

Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat posisi tegak juga memiliki arti bahwa Anda memiliki kemampuan luar biasa untuk melakukan segala hal sebaik mungkin secara efektif dan efisien.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot King of Pentacles atau Raja Koin Untuk Asmara dan Hubungan, Hubungan yang Sempurna

Selain itu, Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat posisi tegak juga menunjukan bahwa Anda merupakan seorang yang memiliki kepekaan yang tinggi terhadap orang lain, sekaligus memiliki sikap hormat untuk orang-orang yang ada dalam tim Anda.

Benar-benar sebuah kualitas terbaik dari seorang Raja.

Arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat Secara Terbalik

Sementara untuk arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat dalam posisi terbalik menandakan sebuah pendekatan yang salah terhadap kepemimpinan dan pengambilan keputusan.

Sebagai seorang pemimpin, Anda digambarkan sebagai orang yang kejam kepada orang-orang atau bawahan Anda. Selain itu, Anda juga menggunakan cara yang tidak benar dan berbahaya untuk mencapai tujuan.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot King of Pentacles atau Raja Koin: Interpretasi Secara Umum dalam Posisi Tegak dan Terbalik

Keinginan Anda untuk mendominasi segala hal, justru hanya akan membuat Anda kehilangan kendali dan melakukan tindakan yang agresif.

Dalam kondisi terburuk, energi api yang digambarkan dalam Kartu Tarot King of Wands atau raja Tongkat justru menunjukan tentang kehadiran seseorang yang egois dalam hidup Anda, yang akan memanipulasi Anda dalam kegiatan profesional.

Gambaran ini bisa saja menunjukan kehadiran seorang pesaing yang tidak Anda inginkan, yang akan menjadi penghalang bagi Anda untuk meraih keuntungan atau apapun yang Anda inginkan.

Kartu Tarot King of Wands pada posisi terbalik memiliki arti tentang peringatan bagi Anda bahwa tujuan dan harapan Anda mungkin terlalu tinggi dan tidak dapat Anda capai.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot King of Cups atau Raja Piala Untuk Asmara dan Hubungan, Hati-Hati Akan Munculnya Konflik

Atas hal tersebut, Anda hanya akan mengalami penderitaan karena ketidakmungkinan untuk mewujudkan ide-ide dan tujuan yang Anda miliki.

Jika saat ini Anda memiliki dua tujuan, terutama dalam bidang hal yang berbeda, maka usaha Anda hanya akan berakhir dengan sia-sia karena fokus dan usaha Anda terbagi ke dua arah yang berbeda.

Cobalah untuk merenungkan kembali apa yang menjadi ambisi Anda, dan berkonsentrasilah pada apa yang dapat Anda capai.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot King of Cups atau Raja Piala Posisi Tegak dan Terbalik Dalam Pembacaan Karir dan Keuangan

Tidak adanya kemajuan saat Anda berusaha mewujudkan impian Anda, akan menyebabkan Anda merasa frustrasi dalam berusaha.

Pada kasus yang berbeda, kegagalan Anda dalam meraih tujuan Anda bisa dikarenakan oleh orang-orang yang terlibat dalam pekerjaan Anda.

Mereka yang bekerja dengan Anda mungkin kurang semangat atau kurang termotivasi untuk melakukan tindakan yang diperlukan.

Cobalah untuk memahami mereka dan jangan gunakan tekanan terhadap mereka. Anda bisa mencoba untuk mendengarkan pendapat mereka mengenai tujuan sedang dicapai bersama.

Baca Juga: Arti Kartu Tarot King of Cups atau Raja Piala, Interpretasi Secara Umum dalam Posisi Tegak dan Terbalik

Demikian arti Kartu Tarot King of Wands atau Raja Tongkat secara umum, baik dalam posisi tegak ataupun pada posisi terbalik.***

Editor: Rozak Abidin

Sumber: truepredictor.com

Tags

Terkini

Terpopuler