Doa Malam dan Doa Tobat Katolik untuk Didaraskan Menjelang Tidur

- 29 Desember 2021, 22:05 WIB
Doa Malam dan Doa Tobat Katolik untuk Didaraskan Menjelang Tidur
Doa Malam dan Doa Tobat Katolik untuk Didaraskan Menjelang Tidur /www.straitstimes.com

Allah, Bapa di surga aku berlutut di hadapan-Mu dan bersembah sujud kepada-Mu.

Aku mengucap syukur atas segala kemurahan-Mu, terlebih atas pemeliharaan-Mu pada hari yang lalu.

Terima kasih pula atas bimbingan-Mu terhadap pikiran, perkataan, dan perbuatan ku sepanjang hari tadi.

Utuslah Roh Kudus menerangi budiku, supaya aku dapat mengetahui dosa-dosaku, dan berilah aku rahmat-Mu supaya aku dapat menyesalinya dengan sungguh.

(Pemeriksaan batin sejenak secara hening dan dilanjutkan dengan Doa Tobat)

Baca Juga: Doa Arwah Dalam Agama Katolik, Doa Untuk Membebaskan Arwah Agar Terbebas dari Api Penyucian

Doa Tobat:

Allah yang Maha Rahim, aku menyesal atas dosa-dosaku. Aku sungguh patut Engkau hukum, terutama karena aku telah tidak setia kepada Engkau yang Maha Pengasih dan Maha Baik bagiku.

Aku benci akan segala dosaku, dan berjanji dengan pertolongan rahmat-Mu hendak memperbaiki hidupku dan tidak akan berbuat dosa lagi.

Allah yang Maha Murah, ampunilah aku, orang berdosa. Amin.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Buku Puji Syukur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah