Fadhilah Sholat Tarawih Malam ke 17, Mendapatkan Pahala Seperti Para Nabi

- 17 April 2022, 14:55 WIB
Fadhilah Sholat Tarawih Malam ke 17, Mendapatkan Pahala Seperti Para Nabi
Fadhilah Sholat Tarawih Malam ke 17, Mendapatkan Pahala Seperti Para Nabi /Youtube CBSNewsNewyork/

Dalam sebuah riwayat, seorang sahabat Nabi yang bernama Abu Dzar al Ghiffari bertanya kepada Nabi Muhammad SAW, berapa jumlah persis para nabi? Rasulullah SAW menjawab:

Baca Juga: Apakah Malam Nuzulul Quran Sama Dengan Malam Lailatul Qadar, Buya Yahya Bilang INI

مِائَةُ أَلْفٍ وَأَرْبَعَةٌ وَعِشْرُونَ أَلْفًا الرُّسُلُ مِنْ ذَلِكَ ثَلَاثُ مِائَةٍ وَخَمْسَةَ عَشَرَ جَمًّا غَفِيرًا

Artinya: Jumlah para nabi 124.000 orang, 315 diantara mereka adalah rasul. Banyak sekali.(HR. Ahmad no. 22288)

Sholat tarawih malam ke 17 kali ini juga bertepatan dengan peringatan Nuzulul Quran yang diperingati setiap tanggal 17 Ramadhan. 

Nuzulul Quran adalah peristiwa peringatan turunnya Al Quran. Al Quran diturunkan di bulan Ramadhan.

Para ulama memiliki sedikit ketidaksesuaian mengenai kapan pasti turunnya Al Quran di bulan Ramadhan. Namun yang pasti adalah di tanggal ganjil.

Baca Juga: Kapan Tarawih Pakai Qunut, BISA Mulai Malam Ini! Ini Bacaan Qunut Sendiri dan Jamaah, Jangan Tertukar

Penanggalan 17 Ramadhan sebagai Nuzulul Quran itu bukan benar-benar waktu turunnya Al Quran. Namun merupakan ijtihad ulama dengan menggabungkan nash dengan nash.

"Uraian 17 Ramadhan(sebagai turunnya Al Quran) itu adalah penggabungan antar ayat dengan ayat," ujar Buya Yahya, seorang ulama asal Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Lasti Martina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah