Doa Dimudahkan Segala Urusan Tulisan Arab, Latin Terjemahan, Doa Nabi Musa dalam Surat Thaha Ayat 25 - 28

- 4 Agustus 2022, 10:18 WIB
Ilustrasi berdoa. Doa Dimudahkan Segala Urusan Tulisan Arab, Latin Terjemahan, Doa Nabi Musa dalam Surat Thaha Ayat 25 - 28.*
Ilustrasi berdoa. Doa Dimudahkan Segala Urusan Tulisan Arab, Latin Terjemahan, Doa Nabi Musa dalam Surat Thaha Ayat 25 - 28.* /Freepik


PORTAL PURWOKERTO - Ini doa di mudahkan segala urusan lengkap dengan tulisan arab, latin dan terjemahan yang ada dalam Al QUran.

Bagaimana doa dimudahkan segala urusan yang juga diucapkan Nabi Musa A.S ketika menghadapi Firaun?

Doa dimudahkan segala urusan yang diucapkan Nabi Musa tersebut terdapat dalam Surat Thaha ayat 25 - 28.

Surat Thaha ayat 25 - 28 lengkap dengan tulisan Arab, latin dan artinya ini dibagikan dalam artikel ini.

Baca Juga: Bacaan Doa Awal Tahun Hijriyah Arab, Latin dan Artinya yang Dianjurkan Rasulullah SAW

Surat Thaha termasuk golongan surat Makiyyah yang diturunkan setelah Nabi Muhammad SAW hijrah.

Surat Thaha adalah surat ke-20 dengan total ayat 135 dalam Al Quran.

Bagaimana tulisan Arab, Latin dan Terjemahan doa di mudahkan segala urusan dalam Surat Thaha ayat 25-28 ini?

Berikut Surat Thaha ayat 25 - 28 lengkap dengan tulisan arab, latin dan artinya.

Surat Thaha ayat 25

قَالَ رَبِّ ٱشْرَحْ لِى صَدْرِى

Latin:

qaala rabbisyraḥ lii shadrii

Artinya:

Berkata Musa: "Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku

Baca Juga: 20 Kata Kata Ucapan Tahun Baru Islam 2022 pada 1 Muharram 2022, Penuh Makna dan Doa Menjalani Tahun yang Baru

Surat Thaha ayat 26

وَيَسِّرْ لِىٓ أَمْرِى

Latin:

wa yassir lii amrii

Artinya:

dan mudahkanlah untukku urusanku

Surat Thaha ayat 27

وَٱحْلُلْ عُقْدَةً مِّن لِّسَانِى

Latin:

wakhlul 'uqdatam mil lisaanii

Artinya:

dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku

Surat Thaha ayat 28

يَفْقَهُوا۟ قَوْلِى 

Latin:

yafqahuu qaulii

Artinya: supaya mereka mengerti perkataanku

Baca Juga: Mustajab! Inilah Doa Sakit Perut Sesuai Ajaran Rasulullah SAW

Jika digabungkan, maka tulisan arab, latin dan terjemahan doa di mudahkan segala urusan adalah berikut ini:

رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي يَفْقَهُوا قَوْلِي

Latin:

Robbis rohlii shodrii, wa yassirlii amrii, wahlul ‘uqdatam mil lisaani yafqohu qoulii

Artinya:

“Ya Tuhanku, lapangkan untukku dadaku, Dan mudahkanlah untuk urusanku, dan lepaskan kekakuan dari lidahku, agar mereka dapat dengan mudah mengerti perkataanku.”

Demikian tulisan arab, latin dan terjemahan doa dimudahkan segala urusan yang diucapkan Nabi Musa AS.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah